10 Cara Meningkatkan Daya Ingat Otak Kita

10 Cara Meningkatkan Daya Ingat Otak Kita
10 Cara Meningkatkan Daya Ingat Otak Kita
Iron Man
Iron Man
Print PDF

Semua orang pasti ingin memiliki daya ingat yang kuat, karena kadang kita sering dibuat kesal ketika sering lupa akan sesuatu, padahal sesuatu tersebut belum lama terjadi, tidak hanya orang yang sudah tua atau dewasa saja, bahkan anak muda pun tidak jarang sudah jadi seorang yang pelupa atau pikun, ada banyak cara dan tips bagaimana meningkatkan kemampuan daya ingat otak kita agar nggak sering jadi pelupa dan menghindari kepikunan. gimana ? Simak Penjelasannya,Daya ingat yang rendah atau kuat itu tergantung dari seberapa besarnya daya rekam otak kita, layaknya organ tubuh yang lain yang membutuhkan latihan agar selalu dalam kondisi yang baik, otak pun harus terus dilatih agar tetap berfungsi dengan baik. ibaratkan perbedaan antara sebuah mesin yang lama tak terpakai dengan mesin yang selalu dipakai. memang kita tidak bisa menyamai mesin dengan otak, tapi logikanya, mesin yang selalu dipakai akan lebih baik pekerjaannya ketimbang yang lama tak terpakai.Bicara tentang daya ingat-mengingat, mempunyai daya ingat yang kuat juga akan membantu kita dalam kegiatan dan aktivitas sehari-hari, coba bayangkan jika kamu sering lupa akan sesuatu, pasti hal ini akan sangat menghambat pekerjaan yang kamu lakukan. mempunyai daya ingat yang kuat juga tidak jarang membuat kita lebih produktif dan berprestasi.Lalu bagaimana untuk orang yang merasa daya inngatnya renda, sering pelupa, sebenarnya banyak faktor dan penyebab kenapa daya ingat kamu rendah, berikut beberapanya.1. Kurangnya tidur. waktu tidur yang berkurang adalah salah satu penyebab kenapa kamu sering pelupa, tidur merupakan waktu seluruh anggota tubuh untuk berisrahat, jika kurang tidur itu sama sama membuat otak kamu semakin lelah.2. Defresi dan stress. ketika kamu mengalami stress hingga mengalami depresi, tentu hal ini tidak amat baik untuk kesehatan tubuh kita termasuk kesehatan otak.3. Alkohol dan Obat-obatan. pengkonsumsi alkhohol dan oat-obatan dapat menurunkan daya ingat otak kita bahkan dalam jangka panjang dapat penurunkan fungsi otak.Baca Juga : 6 Kebiasaan Buruk yang Harus Kita Buang Agar Hidup lebih MudahTerlepas dari faktor penyebab kenapa daya ingat manusia rendah, sebenarnya ada cara meningkatkan daya ingat kita, sudah dikatakan sebelumnya, jika kamu terus melatih otak dan daya ingat maka semakin baik juga kinerja dan daya ingatnya. nah berikut 10 cara meningkatkan fungsi daya ingat otak kita.

Cara Meningkatkan Daya Ingat

1. Jangan berhenti belajar

Otak memiliki waktu yang cukup lama untuk menyimpan dan merekam data dalam ingatan kita, ibaratkan sebah memori yang sedang memindahkan file kedalam penyimpanan begitupun dengan otakmu, tidak jarang kita sudah lupa tentang kejadian beberapa jam yang lalu, “apa yang kita lakukan tadi, apa yang kita baca tadi. dsb”Latih otak kamu dengan terus mengikuti perkembangan dunia dengan cara belajar, membaca, dan sumber-sumber pendidikan yang bermanfaat lain agar pengetahuan semakin luas untuk perkembangan daya ingat kamu. 

2. 4 Sehat 5 Sempurna 

Apa yang kita makan setiap hari cukup mempengaruhi perkembangan organ tubuh termasuk otak kita, maka dari itu biasakanlah untuk hidup sehat dengan cara mengkonsumsi makanan makan yang bergizi, perbanyak makanan yang mengandung vitamin untuk kebutuhan saraf seperti

  • Buah,
  • Sayuran hijau,
  • Susu,
  • kacang-kacangan
  • Ikan yang berlemak
  • Minyak Zaintun dan Nabati

 

3. Relaksasi

Jika kamu adalah orang yang sibuk dan mempunyai banyak aktivitas, cobahlah luangkan sedikit waktu kamu untuk mencoba menenangkan pikiran dengan cara menikmati hidup secara bebas, kamu bisa bersantai atau sekedar memanjakan tubuhmu. hilangkan semua beban dan pikiran sesaat agar kamu tetap terlihat fresh. beberapa cara relaksasi

  • Meditasi
  • Merebahkan tubuh
  • Pantyhose

 

4. Bersosialisasi

Manusia diciptakan saling membutuhkan satu sama lain, artinya manusia tidak bisa hidup tanpa orang lain, luaskan jaringan dan koneksi anda dengan cara bersosialisasi, tidak perlu muluk-muluk, kamu cukup bercengkrama sama keluarga, sahabat dan orang-orang yang kamu cintai. beberapa fungsi bersosialisasi

  • Membuat hati kamu lebih senang
  • Membuat pikiran lebih tenang
  • Menambah wawasan baru

5. Latih pikiran dengan game edukasi

Siapa bilang bermain game itu tidak ada gunanya sama sekali, di jaman modern seperti sekarang ini semua orang mungkin menjadikan game sebagai salah satu pelarian jika mengalami kepenatan dalam kehidupan, saat ini sudah banyak sekali jenis jenis permainan, akan tetapi disarankan untuk bermain game yang melatih daya ingat otak kita seperti

  • Puzzle
  • Kuis (Pertanyaan)
  • Strategi

6. Olahraga

Olahraga tidak hanya akan berdampak pada tubuh secara fisik saja, namun bagian dalam tubuh juga akan terkena imbasnya termasuk otak, dengan berolahraga secara teratur, hal ini akan meningkatkan aliran darah menuju otak, saat manusia berolahraga, otak akan berkeja pada kapasitas maksimalnya yang melatih daya ingat kamu semakn kuat, beberapa olahraga yang baik antara lain.

  • Berenang
  • Bersepeda
  • Lari kecil

7 Mengembangkan kebiasaan baru

Untuk menjaga daya ingat yang kuat, otak harus selalu bekerja setiap saat, salah satu caranya untuk menjaga daya ingat adalah mengembangkan kebiasaan baru.Mempelajari hal yang baru dan mengembangkannya kebiasaan tersebut menurut penelitian memang berhasil meningkatkan daya ingat manusia, oleh karena itu, carilah sesuatu yang baru yang belum pernah kamu lakukan, ingat !!!, sesuatu yang baru akan selalu menyenangkan 

8. Hidup terorganisir

Mulailah untuk hidup lebih terorganisir untuk mengurangi pikun karena kecerobohan diri sendiri. Milikilah sebuah agenda harian atau install aplikasi organizer yang banyak secara gratis dibagikan untuk digunakan pada smartphone Anda.Baca Juga : 4 Cara Mengetahui Bakat dan Potensi Diri yang Terpendam Didiri kitaMemiliki agenda harian akan membuat seseorang lebih fokus dan meningkatkan ingatan. Jika memiliki sebuah agenda, usahakan membawa ke mana pun agenda tersebut sehingga ketika ada hal yang perlu dicatat, Anda sudah siap sedia dan tidak lupa untuk mencatatnya. 

9. Menulis

Percaya atau tidak, menulis juga mampu membuat maningkatkan daya ingat kamu. ketika kamu akan menulis, kamu akan membaca, setelah membaca kamu lalu menulis dengan mengingat yang kamu baca tadi, sadar atau tidak, menulis akan melatih daya ingat otak agar semakin baik. 

10. Tidur yang cukup

Sebuah penelitian yang dilakukan di Harvard University membuktikan bahwa manusia akan memiliki otak yang lebih kuat ingatannya jika mendapatkan tidur yang cukup di malam hari. maka dari itu, biasakanlah untuk tidur dengan cukup minimal 8 jam sehari, berhenti begadang, beranjaklah ketempat tidur ketika jam 10 malam.