Saat sedang gajian. Sebagian dari kita akan merasa bahagia. karena mendapatkan uang hasil kerjanya. tapi juga ada yang merasa uang gajian nya cepat habis. ini akibat dari kita yang tidak pandai dan pintar serta cerdas mengatur keuangan.. lalu bagaimana tips dan cara mengelola supaya uang gajiannya tidak cepat habis. Simak PenjelasaanyaMengatur keuangan pribadi sering kali lebih sulit dari pada mengatur keuangan pada perusahaan. Meski kita sebenarnya memiliki gaji yang sangat lebih untuk mencukupi kebutuhan sehari-hari, namun kenyataannya gaji kita sering habis bahkan sebelum bulan berakhir. Ini sangat ironis memang, jika hal ini tidak segera Anda atasi, maka tidak menutup kemungkinan Anda bisa mengalami kebangkrutan karena kehabisan uang. Bijaklah mengatur uang gajian andaMengelola gaji bagi setiap orang tidaklah sama, karena kebutuhan yang diperlukan juga berbeda. Bagi yang sudah berkeluarga tentu harus memikirkan kebutuhan anak dan istrinya, berbeda dengan yang masih single atau jomblo yang hanya memikirkan kebutuhannya saja. nah Di bawah ini adalah beberapa tips secara umum yang bisa Anda gunakan untuk sedikit menekan pengeluaran dari gaji Anda agar bisa terkontrol dengan baik.Baca Juga : Kumpulan Kata Kata Bersyukur
1. Buat Pembagian dan Perencanaan
Ketika Anda menerima gaji di awal bulan, segeralah membuat pembukuan sederhana atau pembagian pada pos-pos penting yang menjadi prioritas Anda. Utamakan yang menjadi kebutuhan pokok Anda dan tagihan selama satu bulan, seperti tagihan listrik, tagihan telepon, tagihan air dan tagihan yang lain yang mungkin ada.Setelah itu jangan lupa sisihkan masing-masing pembagian tersebut, jangan jadikan satu dalam dompet harian Anda, itu berbahaya. Karena uang yang terkumpul dan terlihat banyak dalam satu dompet biasanya sangat menggoda kita untuk memanfaatkannya meski bukan untuk sesuatu yang penting.
2. Segera Amankan Gaji Anda Dengan Menabung
Setelah Anda membagi gaji Anda pada prioritas utama, maka jangan lupa juga untuk menyisihkan uang untuk ditabung. Ini harus Anda lakukan untuk mengamankan keuangan Anda, bukan untuk hari ini saja namun untuk masa depan Anda sendiri.Jadikan menabung sebagai kebiasaan yang harus Anda lakukan setiap bulannya agar tidak berat. Karena kebiasaan menabung ini sedikit sulit dilakukan jika tidak benar-benar diniatkan sebelumnya, apalagi bagi orang yang tidak pernah menyisihkan uang untuk ditabung sebelumnya. Jadi untuk mengamankan gaji Anda, pastikan untuk menyisihkan uang untuk ditabung.
3. Jadwalkan Hari Belanja Anda
Bukan saja pekerjaan, Anda juga harus bisa menjadwalkan waktu untuk berbelanja. Usahakan dalam satu bulan Anda mengagendakan waktu belanja beberapa hari saja untuk membeli kebutuhan pokok. Dan ingat, jangan hanya dijadwalkan saja, namun Anda juga harus disiplin dan mematuhi jadwal yang sudah Anda buat sendiri.Ini sebenarnya adalah untuk memudahkan Anda dalam mengatur pengeluaran dari uang gaji. Jangan lupa juga untuk menuliskan barang yang akan Anda beli, jangan sampai Anda membeli sesuatu yang tidak diperlukan atau di luar catatan yang sudah Anda buat.
4. Jangan Membawa Uang di Dompet Terlalu Banyak
Bawalah uang secukupnya, jangan membawa uang terlalu banyak di dalam dompet. Selain berbahaya untuk keamanan, uang yang banyak sering membuat kita tergoda dan kalap sehingga ingin membeli segala sesuatu yang kadang tidak perlu.So, sebaiknya Anda membawa uang secukupnya sesuai dengan keperluan, jika ingin berbelanja maka bawa uang untuk belanja saja ditambah untuk jaga-jaga jika terjadi sesuatu di jalan seperti ban bocor atau yang lainnya. Ini sangat membantu sekali dalam menjaga gaji Anda tidak mudah terkuras habis.Baca Juga : Kisah Inspiratif Pendiri KasKus
5. Jangan Sering Pergi Keluar Rumah
Ini mungkin sedikit berat, jangan terlalu sering keluar rumah, maksudnya untuk main atau sekedar nongkrong. Sesekali memang perlu dilakukan, namun jangan jadikan itu sebagai kebiasaan, karena kebiasaan ini kelihatannya tak begitu menghabiskan uang, namun sebenarnya sangat berpengaruh terhadap berkurangnya gaji Anda. Jika perlu Anda bisa menjadwalkan juga kapan waktu keluar untuk refreshing, tidak setiap hari Anda keluar. Keluar rumah bersama teman sering membuat kita sulit mengontrol diri dalam menjaga keuangan.Itulah beberapa tips dalam mengelola gaji agar tidak segera habis. Anda sendirilah yang bisa mengatur keuangan Anda, dan yang harus Anda ingat sebenarnya adalah, bukan seberapa besar gaji yang Anda dapatkan. Tapi seberapa besar sisa dari gaji yang bisa Anda simpan, prinsip seperti itu sangat bagus untuk Anda terapkan dalam mengelola keuangan pribadi Anda.