50 Kata Kata Jangan Menyalahkan Diri Sendiri dan Orang Lain

50 Kata Kata Jangan Menyalahkan Diri Sendiri dan Orang Lain
50 Kata Kata Jangan Menyalahkan Diri Sendiri dan Orang Lain
Iron Man
Iron Man
Print PDF

Kutipan | Kalimat | Ucapan | Caption | Quotes | Mutiara | Bijak | Motivasi | Quotes | Kata Kata Jangan Menyalahkan | Orang lain | Diri Sendiri | Keadaan |

Dalam hidup ini, banyak hal yang berjalan tidak sesuaidengan yang direncanakan. Kegagalan demi kegagalan membuat orang frustasi lalumembenci dirinya sendiri, karenanya banyak yang kemudian mencari kambing hitamdemi mengurangi sedikit rasa kecewa dalam dirinya sendiri. Harus ada yangdisalahkan, harus ada yang dijadikan alasan. Entah itu menyalahkan keadaan,diri sendiri, atau orang lain.

Kadang kesalahan orang lain akan terasa jelas ketimbangkesalahan yang diperbuat diri sendiri. Itulah mengapa banyak yang sukamenyalahkan orang lain. Tujuannya adalah ingin mencari pembenaran diataskesalahan yang diperbuatnya. Seperti orang munafik  namun itulah kenyataannya.

Ketika ingin menyalahkan orang lain, kadang kita lupa untukbercermin, melihat diri sendiri. Seolah-olah kita sudah yang paling benar danorang lain selalu salah. Terkadang dengan alasan perbedaan level membuat kitadengan mudah merendahkan orang lain.

Saling menyalahkan tidak akan menyelesaikan permasalahan. Oleh karena itu, sebelum menyalahkan siapapun, ada baiknya kita introspeksi diri terlebih dahulu. Karena bisa jadi kesalahan itu tak lepas dari perbuatan yang kita lakukan sendiri.

KATA KATA MENYALAHKAN DIRI SENDIRI DAN ORANG LAIN

Yang paling sering terjadi adalah kita menyalahkan orang lain atas perasaan kita sendiri.

Jangan menyalahkan orang lain yang menyalahkan anda. karena mereka tidak mengetahui apa yang anda ketahui.

Orang yang berpengetahuan terbatas biasanya paling cepat menyalahkan orang yang lebih tahu.

Menyalahkan orang lain lebih mudah daripada menyadari kesalahan sendiri.

Menyalahkan orang lain untuk terlihat benar adalah sikap orang-orang yang belum dewasa.

Baca Juga: Kata Kata tentang Perbedaan itu Indah

Menyalahkan orang lain adalah cara terbaik untuk menambah masalah.

Ada yang sibuk menyalahkan dan lupa membenarkan.

Terkadang kesalahan tidak pernah jadi sebagian dari niat.

Aku tidak ingin menyalahkan siapapun. Karena untuk masalah perasaan, semua orang ingin merasa benar.

Aku tidak akan menyalahkan orang lain untuk rasa yang aku pilih sendiri.

Tidak perlu menyalahkan waktu dan perasaan, jika memang itu ingin kamu perjuangkan, upayakanlah sampai akhir.

Terkadang kita sering menyalahkan orang lain atas kesalahan yang kita buat untuk mencari pembenaran.

Tak perlu menyalahkan siapapun jika saat ini dirimu tersakiti, itu semua adalah jalan kehidupan yang akan memberi pendewasaan dan kekuatan.

Tidak ada alasan menyalahkan orang lain. Hidupmu adalah tanggung-jawabmu. Benahi diri sendiri dan jadilah pribadi yang dewasa.

Daun yang jatuh tak pernah menyalahkan angin. Kenapa manusia yang putus asa selalu menyalahkan takdir?

Banyak orang yang tidak belajar dari kesalahan bukan karena tidak ada hal positif di dalamnya, melainkan karena mereka sibuk mengeluh dan menyalahkan.

Jangan menyalahkan orang untuk terlihat benar. Jangan membodohkan orang untuk terlihat pintar. Jangan mengecilkan orang untuk terlihat besar.

Setiap orang bodoh bisa mengkritik, menyalahkan dan mengeluh, dan kebanyakan dari mereka melakukan hal itu.

Jangan menyalahkan orang lain, kebahagiaanmu adalah tanggung-jawab dirimu sendiri.

Hidup adalah tentang saling mengingatkan bukan saling menyalahkan.

Jadilah baik tanpa menjelekan. Jadilah benar tanpa menyalahkan.

Aku tak suka menyalahkan orang, sebab aku tahu setiap orang pasti melakukan kesalahan.

Yang paling mudah adalah menyalahkan orang lain dan yang paling sulit adalah mengakui kesalahan diri sendiri.

Instropeksi diri adalah melihat ke dalam diri, bukan berarti bersikap menghakimi atau menyalahkan diri sendiri.

Lihatlah apa yang ada dalam hidup kita dengan mata hati, dan jangan mudah menyalahkan takdir. Percayalah, setiap peristiwa pasti ada hikmahnya.

Tidak ada masalah yang akan selesai dengan cara saling menyalahkan, lebih baik saling memaafkan dan mencari jalan keluar.

Jika mempercayai orang adalah kesulitanmu, maka jangan menyalahkan orang lain jika mereka melakukan hal yang sama kepadamu.

Menyalahkan orang lain atas buruknya kehidupan, adalah reaksi alamiah orang yang malas memperbaiki kehidupannya sendiri.

Ketika kita menyalahkan orang lain, kita akan kehilangan pelajaran berharga untuk menjadi lebih baik.

Berhentilah menyalahkan keadaan, kamu harus percaya bahwa Tuhan lebih tahu apa yang kamu butuhkan.

Ilmu itu luas, hati kita saja yang terlalu sempit. Maka jangan mudah menyalahkan orang lain yang berbeda pandangan dengan kita.

Jangan mempersoalkan kelemahan orang lain. Jangan pula menyalahkan kelemahan diri sendiri.

Jangan saling menyalahkan, lebih baik salahkan diri sendiri. Karena keindahan saling meminta maaf dan memaafkan adalah kunci kenyamanan dan kebahagiaan.

Diam jauh lebih elegan daripada sibuk menghakimi dan mengumbar kesalahan orang lain kemudian lupa bercermin.

Dalam setiap permasalahan sebaiknya yang dicari adalah solusi, bukan saling menyalahkan apalagi membenarkan.

Lakukan apapun dengan kemampuan terbaik yang kita miliki sehingga tak ada alasan untuk menyalahkan diri sendiri.

Hidupmu adalah pilihanmu. Apapun yang kau pilih, pastikan itu adalah yang terbaik. Jangan pernah menyesalinya ataupun menyalahkan orang lain.

Orang yang hebat bukanlah yang bisa melihat kesalahan orang lain, tapi yang bisa melihat kesalahannya sendiri sebelum menyalahkan orang lain.

Manusia tidak bisa menyalahkan semua kondisi yang datang. Apapun yang terjadi pada diri kita itu tidak mengubah karakter kita. Itu hanya memperjelas karakter yang sudah ada.

Kehidupanmu adalah buah dari tindakan yang kamu lakukan, berhentilah menyalahkan orang lain ataupun keadaan, berhentilah mencari-cari alasan, mulailah evaluasi diri.