Pengertian Kewirausahaan: Definisi Ciri-Ciri dan Tujuan Berwirausaha

Pengertian Kewirausahaan: Definisi Ciri-Ciri dan Tujuan Berwirausaha
Pengertian Kewirausahaan: Definisi Ciri-Ciri dan Tujuan Berwirausaha
Iron Man
Iron Man
Print PDF

Bila anda ingin menjadi seorang wirausahawan, memahami definisi, ciri – ciri dan tujuan berwirausaha bisa menjadi langkah pertama untuk memulai perjalanan anda. Pastinya anda tidak ingin menjadi seorang wirausahawan yang tidak tahu harus berbuat apa bahkan tidak tahu tujuannya apa.

Karena faktanya, tidak sedikit orang-orang yang sudah punya bisnis namun bingung harus mereka bawa kemana bisnis tersebut. Khususnya pemilik UKM baru yang mulai berkembang. Kurangnya perencanaan dan tidak tau tujuan menjadi salah satu penyebab usaha mereka gagal dan bangkrut.

Oleh karena itu sebaiknya anda memulai perjalanan bisnis anda dengan memahami pengertian, definisi, ciri-ciri dan tujuan berwirausaha.

Pengertian dan Definisi Kewirausahaan

Secara umum, kewirausahaan atau wirausaha adalah mereka yang memiliki sebuah bisnis atau usaha sendiri yang dimulai dari awal. Wirausaha sendiri terdiri dari 2 suku kata yaitu “Wira” dan “Usaha’”. Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia “Wira” artinya pejuang, pemberani, atau orang berwatak agung. Sedangkan “Usaha” artinya bekerja, berbuat sesuatu, atau berbuat amal.

Sedangkan menurut ahli bahasa, bewirausaha atau kewirausahaan bisa memiliki arti yang berbeda – beda. Berikut ini adalah definisi berwirausaha menurut para ahli bahasa.

1. Ahmad Sanusi

Menurut Ahman Sanusi, berwirausaha bisa diartikan sebagai sebuah nilai yang diwujudkan dalam perilaku yang dijadikan sumber daya, tenaga penggerak, hasil bisnis, proses, kiat dan tujuan.

2. Peter Drucker

Peter Drucker, seorang penulis sekaligus ahli bahasa, memiliki pikiran yang berbeda tentang definisi berwirausaha. Menurutnya, berwirausaha atau kewirausahaan adalah kemampuan untuk membuat atau menciptakan sesuatu yang baru dan berbeda dari yang lainnya.

3. Thomas W Zimmerer

Berikutnya menurut Thomas W Zimmerer, berwirausaha bisa diartikan sebagai sebuah proses penerapan kreativitas dan inovasi dalam memecahkan persoalan. Selain itu kewirausahaan juga menjadi sebuah proses dalam menemukan peluang untuk memperbaiki kehidupan bisnis.

4. Drs. Joko Untoro

Dan definisi berwirausaha yang terakhir berasal dari Drs. Joko Untoro. Menurut beliau, berwirausaha adalah suatu keberanian atau tekad yang dilakukan oleh seseorang untuk melakukan berbagai upaya untuk memenuhi kebutuhan hidup. Kewirausahaan dilakukan berdasarkan kemampuan dengan memanfaatkan segala potensi dan kesempatan yang ada untuk menghasilkan sesuai yang bermanfaat untuk dirinya maupun untuk orang lain.

Jadi secara garis besarnya, definisi berwirausaha adalah melakukan sebuah usaha dan keberanian seseorang dalam menciptakan suatu inovasi baru dengan bermodalkan keberanian, kemampuan, dan peluang.

Ciri-Ciri Orang Yang Bisa Sukses Ketika Berwirausaha

Ciri-Ciri Orang Yang Bisa Sukses Ketika Berwirausaha
Photo by Pexels

Tidak semua orang bisa berwirausaha dan membangun bisnisnya dari awal hingga sukses. Kebanyakan justru berhenti di tengah jalan karena berbagai alasan. Mulai dari kurangnya modal, tenaga kerja, waktu, atau faktor-faktor lainnya. Tapi di tangan orang-orang tertentu, faktor seperti ini tidak akan menjadi masalah. Karena ada beberapa ciri orang yang bisa sukses ketika berwirausaha. Di antaranya adalah :

1. Punya Semangat dan Kemauan Yang Tinggi

Banyak orang yang berpendapat bahwa modal utama berwirausaha adalah punya kemauan dan niat. Sebab meskipun anda punya modal uang, tempat, dan SDM, bisnis tidak akan berjalan tanpa adanya kemauan.

Niat ini juga harus diimbangi dengan semangat yang tinggi. Bila anda perhatikan, banyak bisnis yang berhenti di tengah jalan karena pemiliknya sudah tidak semangat dalam mengurus bisnis tersebut. Oleh karena itu, ciri orang yang bisa sukses berwirausaha yang pertama adalah punya kemauan dan semangat yang tinggi dalam mengurus usahanya.

2. Punya Daya Pikir yang Kreatif

Kreatifitas dibutuhkan dalam semua jenis profesi, bukan hanya pekerja kreatif saja seperti Event Organizer atau Content Creator. Bahkan untuk bisa menciptakan inovasi baru, daya pikir kreatif dan out of the box sangat dibutuhkan oleh wirausahawan.

Bila hanya mengikuti trend yang sudah ada ketika berwirausaha, anda tidak akan bisa berada di puncak pasar. Justru takdir bisnis anda akan ditentukan oleh usaha milik orang lain.

Tidak sedikit pula bisnis-bisnis yang harus tutup karena tidak bisa berinovasi dan menyesuaikan dengan pasar baru. Apalagi di era modern seperti ini, pemilik bisnis dituntut untuk menciptakan produk se-kreatif mungkin untuk menggaet konsumen.

3. Bisa Mengambil Keputusan dan Mempertanggung Jawabkan Keputusannya

Ciri-ciri berwirausaha yang berikutnya adalah bertanggung jawab dan selalu mempertanggung jawabkan keputusan yang diambil. Baik itu untuk hal sepele maupun keputusan yang mempengaruhi masa depan bisnis.

Sebab dalam berwirausaha, keputusan yang anda ambil bukan hanya mempengaruhi hidup anda. Tetapi juga semua tim dan karyawan yang bekerja dalam bisnis tersebut.

Seorang wirausahawan yang tidak bisa mengambil keputusan dan mempertanggung jawabkan keputusan tidak akan bisa membawa usahanya menjadi lebih sukses. Justru ia hanya akan membuat usahanya diam di tempat dan tidak bisa berkembang.

4. Mengutamakan Kepentingan Bersama dan Tidak Konsumtif

Seperti yang sudah disampaikan sebelumnya, dalam berwirausaha anda akan mempengaruhi masa depan semua karyawan dan tim dalam bisnis tersebut. Jadi sudah pasti wirausahawan yang baik akan lebih mendahulukan kepentingan bersama dibandingkan kepentingan pribadi.

Selain itu, seorang wirausahawan yang baik juga tidak punya gaya hidup yang konsumtif dan paham dalam menghemat keuangan. Sebab gaya hidup yang satu ini juga mempengaruhi bagaimana ia mengatur keuangan bisnis.

Layaknya dalam kehidupan sehari-hari, anda juga akan mengatur keuangan ketika berwirausaha. Seperti bagaimana membagi uang modal, uang untuk gaji, dan uang untuk kebutuhan pribadi dari hasil penjualan selama sebulan.

5. Punya Daya Analisis yang Baik

Ciri-ciri orang yang bisa sukses ketika berwirausaha yang terakhir adalah punya daya analisa yang baik terhadap pergerakan pasar. Sebenarnya hal ini bisa dibentuk secara berkala sambil anda membangun usaha. Sebab dengan jam terbang yang tinggi, kemampuan analisa anda pun akan terbentuk sedikit demi sedikit.

Perlu anda ketahui, menganalisa pasar ini juga tidak kalah penting dalam berwirausaha. Meskipun anda bisa menyewa professional untuk melakukan pekerjaan yang berhubungan dengan analisa pasar, tapi tidak ada salahnya bila anda ikut belajar dan mencoba sendiri.

Baca Juga: 5 Peluang Bisnis Bagi Generasi Milenial yang Lagi Hits Saat Ini

Tujuan Umum Orang Berwirausaha

Tujuan Umum Orang Berwirausaha
Photo by Pexels

Setiap orang pastinya punya tujuan yang berbeda ketika ingin berwirausaha. Mulai dari untuk mencari pemasukan hingga untuk menciptakan lapangan pekerjaan baik untuk orang-orang di sekitarnya. Nah, berikut ini adalah tujuan berwirausaha yang paling banyak dimiliki wirausahawan.

  • Membentuk jaringan bisnis baru dan bertemu banyak orang untuk saling berbagi ilmu
  • Membuka lapangan pekerjaan dan memicu para karyawan untuk menjadi pengusaha baru yang mandiri
  • Membuat inovasi baru yang bisa mempermudah kehidupan masyarakat dalam jumlah banyak
  • Menularkan semangat agar orang-orang di sekitarnya bisa terpicu untuk memulai usaha mereka sendiri
  • Mensejahterakan kehidupan orang lain, khususnya para karyawan dan tim dalam usahanya

Itulah pembahasan tentang definisi, ciri-ciri dan tujuan berwirausaha. Semoga artikel ini bisa membantu anda dalam memulai langkah pertama membangun usaha sendiri.