Dalam hidup ini, akan ada masanya kita berpikir bahwa hidup kita ini tidak seberuntung hidup orang lain. kadang kita merasa hidup kita itu penuh dengan cobaan. Baru saja cobaan yang satu bisa kita selesaikan, datang lagi cobaan yang lainnya. begitu terus-menerus, sampai akhirnya membuat kita jadi mengeluh.
Hidup memang tidak ada habisnya, kala kita membandingkannyadengan kehidupan orang lain, rasanya mereka semua terlihat begitu bahagia. Saatmemandangnya, mungkin tidak ada celah pada wajah mereka yang menunjukkan rautkesedihan. Lalu apakah hidup ini memang tidak adil?
Mungkin tidak juga! Mungkin kita hanya terlalu fokus melihat keatas, tanpa memperhatikan sesungguhnya masih banyak orang yang tidak seberuntung kita.
Dan bisa juga seseorang yang kamu lihat sangat bahagia sebenarnya menyembunyikan kelemahan pada dirinya. Dia yang berpura-pura bahagia dengan tujuan tidak mau orang lain menganggap dirinya lemah.
Terlepas dari siapa yang beruntung, sebenarnya beruntung itu adalah sebuah istilah lain dari takdir. Dan anggaplah itu semua takdir yang sudah ditetapkan Tuhan yang Maha Esa.
Seburuk apapun keadaan, kita seharusnya bersyukur bahwa masih ada seseorang yang masih mendukung dan peduli sama kita apapun keadaannya. Kita sangat beruntung memilikinya, karena belum tentu orang yang bahagia diluar sana punya seseorang yang mau menerima dia apa adanya.
Sama seperti kata kata tentang beruntung dan keberuntungan berikut ini. Kalimat dan kutipan bijak dibawah ini bisa kamu jadikan caption, quotes, dan ucapan motivasi agar kita selalu bersyukur atas semua yang telah dimiliki. Berikut adalah kata kata beruntung.
Kata Kata Beruntung Memiliki Sesuatu yang Berharga
Aku beruntung bisa mengenalmu, tapi dia lebih beruntung bisa memilikimu.
Jadilah seseorang yang sulit didapat namun beruntung jika dimiliki.
Bertemunya persiapan dan kesempatan membuahkan hasil yang kita sebut keberuntungan.
Manusia yang beruntung itu bukan yang punya segalanya, tapi yang bisa mensyukuri apa adanya.
Keberuntungan bukanlah kesempatan, itu semua hasil kerja keras.
Jangan panggil aku beruntung jika saat kamu tidur aku sedang bekerja.
Saya sangat beruntung karena orang tidak dapat mendengar apa yang saya pikirkan.
Pribadi yang kuat membangun nasib baik. Pribadi yang lemah hanya menanti keberuntungan.
Aku beruntung memilikimu, akan lebih beruntung jika terus bersamamu.
Baca Juga: 50 Kata Kata Semoga Bahagia dan Jadi Lebih Baik Lagi
Orang yang paling beruntung adalah orang yang pandai mengambil hikmah.
Beruntung adalah Proses Bertemunya Kesempatan dan kesiapan.
Hidup tak selalu beruntung. itulah kenapa Tuhan menciptakan cara menerima kenyataan.
Keberuntungan yang berlebihan selalu mengundang dengki.
Semakin kamu bekerja keras, semakin kamu beruntung.
Orang yang tidak bergantung kepada keberuntungan, justru sering beruntung.
Saat anda melihat kesuksesan orang lain, tanyakan pada diri anda. Mereka yang terlalu beruntung atau kita yang kurang berusaha?
Harga diri adalah memahami bahwa Anda pantas, bukan beruntung.
Dalam persaingan, kita beruntung karena dua hal: Perubahan pada diri kita. Tidak adanya perubahan pada orang lain.
Kenapa kamu merasa rugi ketika aku mengeluh? Sementara, ketika tiba giliranmu bersyukur, aku juga tidak merasa beruntung.
Yang saya tahu. Senyuman akan membawa keberuntungan.
Kamu beruntung ketika kamu memiliki orang yang bisa memahamimu tanpa kamu mengatakan apapun.
Orang yang membuat pilihan, keputusan, dan tindakan yang tepat mungkin akan lebih beruntung.
Kita sudah hilang. Hanya saja, kau sedikit lebih beruntung sebab masih memiliki tempat di ingatanku.
Kesulitan yang aku alami memang pahit, tetapi apa yang orang lain alami, mungkin saja terasa lebih pahit. Aku tetap lebih beruntung.
Kemenangan adalah hasil usaha kita yang dilalui dengan perjuangan. Tanpa itu semua, bukan kemenangan, tapi keberuntungan.
Keberuntungan adalah nama lain dari kegigihan tujuan.
Jika Tuhan senantiasa memberikan kita keberuntungan, kapan kita akan belajar dari kesalahan?
Tidak ada yang bisa didapat secara percuma. Jika seseorang terlihat beruntung, sesungguhnya itu adalah upah atas segala usahanya.
Beruntung atau tidak, tergantung bagaimana anda memulai hari.
jika kamu beruntung mendapatkan kesempatan kedua, jangan pernah mengulangi kesalahan yang sama!
Disaat insting mengalahkan logika, disaat itulah keberuntungan akan berpihak.
Kita beruntung memiliki seseorang yang setiap kali dia tersenyum, entah kenapa semuanya terasa jadi jauh lebih baik.
Keberuntungan selalu datang pada orang-orang yang siap, bukan yang hanya berharap.
Semua orang pernah kecewa, namun hanya dia yang beruntung saja yang bisa mengambil hikmah ikhlas darinya.
Bagaimanapun juga, kau tetap lebih beruntung. Kau dapat melihatnya, kapan pun kau merindukannya.
Sesungguhnya, kerendahan hati menuntun kita pada kekuatan dan keberuntungan, bukan kelemahan.
Bersama tidak hanya tentang “Aku sangat beruntung memilikimu”, tapi juga “Kamu sangat beruntung memilikiku”
Aku hanya berpikir betapa beruntungnya aku telah mengenal dirinya.
Keberuntungan adalah kombinasi dari kesempatan, kerja keras, dan kemampuan.
Harapan bukanlah sebuah strategi. Keberuntungan bukanlah faktor. Ketakutan bukanlah pilihan.
Jangan takut kehilangan seseorang yang tidak merasa beruntung memilikimu.
Orang beruntung itu tidak ada, yang ada hanya orang yang yakin, lalu memperjuangkannya.
Terimakasih untuk setiap detik waktumu yang selalu membuatku bahagia, aku sangat beruntung memiliki seseorang sepertimu.
Keberuntungan adalah kata yang pahit diajarkan kepada orang bodoh.
Tak ada satu orang pun yang menerimamu tanpa butuh alasan. Menerimamu apa adanya. Kecuali kamu sedang beruntung seberuntungnya manusia.
Orang yang paling beruntung didunia adalah orang yang telah menumbuhkan rasa syukur secara terus-menerus didalam dirinya, dalam situasi apapun.
Kamu melewatkan permata. Semoga beruntung saat mengumpulkan batu kerikil.
Orang bodoh kalah sama orang pintar, orang pintar kalah sama orang licik, Orang licik kalah sama orang beruntung.
Beberapa orang terlahir beruntung dibesarkan ditengah keluarga yang cukup materi. Sisanya lebih beruntung diberi hati dan tulang yang kuat untuk berusaha sendiri.
Setiap kali kamu merasa beruntung, itu berarti satu lagi doa ibumu yang dikabulkan Tuhan.
Hanya karena kamu tidak memiliki apa yang orang lain miliki, bukan berarti kamu tidak beruntung. Mungkin kamu hanya belum tahu, apa milikmu yang tidak ada pada mereka. Carilah. kemudian bersyukurlah.
Aku hanya orang yang paling beruntung bisa memilikimu. Terimakasih telah menempatiku pada posisi yang banyak diinginkan orang lain.
Menjadi pribadi yang ingin banyak tahu dengan banyak bertanya sejatinya lebih beruntung daripada pribadi yang segan bertanya karena merasa banyak tahu.
Terus saja menjadi orang baik. Jika beruntung, kamu akan menemukan orang baik. Jika tidak, maka kamu akan ditemukan orang baik.
Mungkin kamu merasa hidupmu tidak sesuai dengan rencanamu, namun selama itu sesuai dengan rencana Tuhan, kamu adalah orang yang sangat beruntung.
Kadang, Tuhan memberikan kesedihan untuk menyadarkan manusia, betapa hidup ini penuh dengan keberuntungan.