Bukan Sekadar Pacaran, Ini 8 Tanda Pria Sudah Serius Denganmu!

Bukan Sekadar Pacaran
Bukan Sekadar Pacaran
Iron Man
Iron Man
Print PDF

Ketika menjalani hubungan yang baru dengan seseorang, tentunya kita berharap hubungan yang sedang dijalani bisa langgeng. Sayangnya, apa yang kita harapkan terkadang tidak sesuai dengan kenyataan. Ya, seperti yang kita ketahui bahwa pacaran lama tidak menjamin bisa sampai ke pelaminan. Hal tersebut dibuktikan dengan masih banyak orang yang berpacaran bertahun-tahun tetapi akhirnya putus ditengah jalan.

Bosan adalah salah satu penyebab sepasang kekasih yang sudah menjalin hubungan lama memilih untuk putus. Selain itu, tanpa kepastian dalam hubungan juga menjadi pemicu berakhirnya suatu hubungan. Terkadang pria hanya mengungkapkan cinta dan menunjukkan bukti ketulusannya tetapi tidak memberikan kepastian mau dibawa kemana hubungan mereka selanjutnya.

Sangat disayangkan jika sepasang kekasih yang sudah berpacaran bertahun-tahun namun malah memilih untuk mengakhiri hubungannya. Hal ini juga bisa disebabkan lantaran keduanya tidak memiliki komitmen bersama untuk melanjutkan ke jenjang yang lebih serius. Karena itu pentingnya untuk tidak bermain-main dalam hubungan.

Saat sudah menjalin hubungan dengan seorang pria, sebaiknya kamu juga perlu mengetahui niatan pasangan. Apakah dia benar-benar serius atau justru hanya untuk bermain-main hubungan saja. Hal itu sangat penting diketahui, agar kamu tidak sakit hati dikemudian hari. Tetapi mungkin kamu kurang peka atau bahkan tidak tau apa sih tujuan utama dia memilihmu sebagai kekasih.

Jangan khawatir, bagi kamu perempuan yang sudah berpacaran lama dengan pasanganmu tetapi tak kunjung mendapat kepastian. Kamu bisa melihat beberapa tanda keseriusan pasanganmu sebagai berikut ini:

1. Berani Terbuka

Ketika dia sudah serius denganmu, tentu tidak akan ada lagi rahasia antara kalian berdua. Dia mau terbuka denganmu dan menceritakan sesuatu yang bersifat rahasia. Itu adalah tanda bahwa dia sudah sangat nyaman denganmu bahkan sampai mau menceritakan hal yang seharusnya tidak diceritakan kepada sembaran orang kecuali dengan orang-orang yang sudah dia anggap penting dalam hidupnya.

Dia yang serius denganmu akan senantiasa jujur dan terbuka denganmu. Dia juga tidak akan menyembunyikan apapun karena dia tau bahwa adanya rahasia hanya akan membuat hubungan merasa tidak nyaman.

2. Menjadi Prioritas

Melansir dari Elitedaily, Prioritas adalah hal penting bagi seseorang. Jika kamu sudah menjadi prioritas utama baginya, sesibuk apapun aktivitasnya dia tetap akan menyempatkan waktu denganmu untuk bertemu atau hanya sekedar bertanya tentang kabar kamu lewat pesan atau telfon.

Selain itu, kamu juga bisa melihat bagaimana dirimu menjadi prioritasnya. Misalnya saja, saat dia lebih mementingkan kamu dariapada teman-temannya. Bahkan dia bisa saja mengorbankan kepentingannya yang lain hanya demi untuk bertemumu.

3. Menyatakan Serius

Menurut Psikolog Susan Winter, seseorang yang benar-benar serius tidak akan ragu untuk mengatakan keseriusannya dalam menjalin hubungan pada saat kencan pertama. Jadi, cukup penting untuk mendengarkan apa yang disampaikan pasangan di awal hubungan. Bisa saja apa yang dikatakannya memang suatu kebenaran.

Jika sudah begitu, sepertinya tidak perlu untuk membuat petunjuk hanya untuk membuat dia membicarakan tentang keseriusan. Karena tanpa diminta sekalipun, dia yang ingin serius denganmu akan mengungkapkan dengan jelas bahwa kamu adalah kekasihnya dan dia serius menjalin hubungan ini.

4. Tetap Setia

Setia menjadi salah satu bukti cinta yang nyata dalam sebuah hubungan. Dia yang selalu setia denganmu sangat layak untuk dipertahankan. Karena itu membuktikan bahwa dia benar-benar menjaga hubungan kalian dan tidak main-main. Kesetiaan akan menghadirkan perasaan tenang dan nyaman satu sama lain.

Dia yang setia denganmu tidak akan pernah memainkan perasaan kamu dan berpaling darimu. Sekalipun ada yang jauh lebih baik darimu yang sedang mendekatinya, dia akan tetap menunjukkan kesetiaan dan ketulusan hanya kepadamu.

5. Menjaga Komitmen

Dia yang serius dengan kamu tentu akan selalu menjaga komitmen yang sudah dibangun sejak awal. Komitmen sangat penting karena bertujuan untuk menjaga hubungan dengan rasa saling menghargai, selalu jujur dan tentunya setia. Dia yang serius dengan kamu tentu akan memberikan komitmen yang jelas.

Dia yang sudah memantapkan hati dengan kamu tentu tidak akan meninggalkan komitmen yang sudah disepakati sejak awal. Komitmen yang berjalan baik antara kamu dan dia akan membuat hubungan menjadi sehat bahkan bisa sampai ke jenjang yang lebih serius yakni pernikahan.

6. Mengenalkan ke Sahabat

Mengenalkan kekasih ke sahabat menjadi salah satu tahap yang cukup besar dalam suatu hubungan. Hal ini dibuktikan bahwa dia sudah serius dan semakin siap untuk memperkenalkan kamu ke dalam lingkungannya termasuk kepada orang terdekatmu seperti teman atau sahabat.

Saat kamu sudah mengenal beberapa temannya, tentu kamu dapat melihat bagaimana hubungan yang sedang kamu jalani dalam sudut yang berbeda. Kedekatan dengan teman cukup bagus untuk hal yang positif.

7. Mengenalkan ke Orang Tua

Jika dia benar-benar sudah serius denganmu, tentu dia akan mulai mengenalkan kamu dengan orang tuanya. Seperti mengundang kamu makan malam ke acara keluarga atau hanya sekadar mempertemukan kamu dengan orang tuanya. Ketika sudah saling kenal dengan baik, tentu mereka tidak sungkan untuk merestui hubungan kalian.

Memperkenalkan orang tuanya kepada kamu menjadi langkah awal untuk membuat kamu semakin dekat dengan keluarganya. Ketika sepasang kekasih sudah mengenal keluarga satu sama lain, tentu ini menunjukkan bahwa hubungan sudah berada di tahap serius yang juga dilandasi komitmen.

Sebelum menuju ke jenjang pernikahan, sangat penting untuk mengenal lebih dekat dengan keluarga satu sama lain agar saling menerima dan juga diterima. Terlebih, restu dari keluarga terutama orang tua menjadi hal yang sangat penting bagi hubunganmu dengan dia. Beberapa tanda diatas jangan selalu kamu jadikan patokan ya, karena setiap orang memiliki cara yang berbeda dalam menunjukkan keseriusannya kepada pasangannya.

8. Membicarakan Masa Depan

Saat kamu dan dia sudah mengenal cukup lama begitu juga dengan keluargamu yang sudah memberikan lampu hijau tentu jalan terakhir dalam hubungan kalian adalah menikah. Ya, apa sih tujuan hubungan yang serius jika tidak ingin menikah? semua pasangan tentu ingin hubungannya bisa langgeng hingga ke pernikahan.

Dia yang serius dengan kamu pun akan mulai mengajakmu untuk membicarakan masa depan bersama, itu sebagai tanda bahwa dia sudah benar-benar meyakinkan perasaannya kepadamu sekaligus bukti bahwa dia berani menunjukkan keseriusannya hingga ke pelaminan. Jika sudah sama-sama saling mencintai, lantas harus menunggu apa lagi? tentu pernikahan adalah satu satunya jalan selanjutnya yang akan kamu tempuh bersama dia.

Nah, itulah beberapa tanda bahwa dia sudah serius menjalani hubungan denganmu. Sebagai pertanda bahwa dia menjalin hubungan bukan untuk main-main tetapi benar-benar serius dan yakin akan hidup bersama dalam ikatan pernikahan.