Pembukaan Asian Games 2018 Jakarta Palembang resmi dihelat pada tanggal 18 Agustus 2018 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan. Rangkaian pertunjukkan dan aksi yang spektakuler sukses menyedot perhatian masyarakat Indonesia dan mancanegara.Dari semua hingar-bingar pembukaan Asian Games 2018, ada satu scene yang menjadi perhatian banyak netizen yaitu aksi dari Presiden Jokowi yang menaiki motor gede (moge) tepat pas opening ceremony dimulai.
Aksi Presiden Jokowi yang naik motor untuk menghindari kemacetan ibu kota diapresiasi oleh banyak netizen dunia, bahkan hal ini menjadi viral di media sosial.Dari pemantauan kicauan netizen di media sosial, kebanyakan netizen memuji Jokowi yang terlihat sangat keren ketika mengendarai moge. Pasalnya, Jokowi sempat memamerkan aksi “Freestyle” layaknya di film-film action.Namun banyak juga yang mempertanyakan apakah benar kalau Presiden Jokowi yang melakukan semua adegan itu? Jawabannya tidak, ternyata aksi tersebut diperankan oleh Stuntman.Definisi Stuntman adalah seseorang yang menggantikan pemeran utama dalam suatu adegan yang berbahaya, atau istilah populernya pemeran pengganti.Stuntman adalah orang yang terlatih dan profesional. Stuntman biasanya digunakan untuk menjaga keselamatan aktor/akris yang tak punya pengalaman pada adegan berbahaya.Nah biar tidak nambah penasaran, berikut ini adalah fakta dari Stuntman Presiden Jokowi Di Pembukaan Asian Games 2018.Kejanggalan sosok Jokowi di dalam video
Jadi trending di naver no 4.. Lol pic.twitter.com/4VuNWa6z70
— Vallery (@Vallery906) August 18, 2018
Tidak hanya di Twitter, Jokowi juga sempat menjadi trending di mesin pencari Naver (Google-nya versi Korea).