Akhir-akhir ini netizen Indonesia dihebohkan dengan beredarnya foto pasangan yang merayakan resepsi pernikahan yang tak wajar. Bukan karena acaranya, melainkan tempat diselenggarakannya, yaitu resepsi pernikahan di pom bensin. Foto yang mendadak viral tersebut diunggah oleh akun Instagram @ketoprak_jowo.Sontak netizen yang melihat postingan tersebut dibuat kaget dan bertanya-tanya, apakah foto itu asli atau hanya editan saja? Dan kalau benar adanya, apakah menyelenggarakan resepsi pernikahan di pom bensin tidak melanggar aturan?Masalahnya masih banyak tempat yang bisa dijadikan tempat acara resepsi pernikahan. Kenapa pula harus di pom bensin? Kayak tidak ada tempat lain saja.Sebagaimana fungsinya, pom bensin adalah tempat umum yang dipakai untuk mengisi bahan bakar. Kita semua tahu bahwa bahan bakar itu sangat sensitif sifatnya. Terkena udara dan percikan api saja, kemungkinan bisa menyebabkan munculnya api yang besar.
Pernikahan yang membahayakan
Kalau kita tengok lagi foto yang viral itu, nampak sebuah panggung pernikahan yang cukup megah dan juga papan penanda SPBU.Selain itu terlihat juga panggung tersebut hampir memenuhi wilayah SPBU. Jalur masuk dan jalur keluar pun dijadikan area pernikahan.Kemudian yang paling mencengangkan ialah adanya perangkat-perangkat yang terhubung ke aliran listrik, seperti Sound System, lampu, dan alat-alat band. Dilansir dari foto viral tersebut, itu semua terlihat berada sangat dekat di tangki penyimpanan bahan bakar SPBU.Belum lagi para undangan yang datang pasti membawa ponsel pribadi. Padahal aturan SPBU dilarang menyalakan ponsel saat berada di wilayah SPBU. Kita tidak tahu ya, bisa saja aturan-aturan SPBU lainnya di langgar saat resepsi berlangsung.Amit-amit kalau terjadi ya, tapi coba bayangkan kalau ada kesalahan instalasi listrik, undangan yang lagi menerima telepon, atau ada orang yang merokok misalnya, dan menyebabkan percikan api, maka hal ini bisa membahayakan orang-orang yang sedang ada disana.
Reaksi Netizen Indonesia
Melihat foto ini, membuat netizen geleng-geleng kepala. Banyak netizen yang menganggap acara pernikahan di pom bensin itu hanya mau cari sensasi saja. Ada pula yang menganggap konsep pernikahan yang ingin berbeda daripada yang lain terlihat terlalu anti mainstream.
Tanggapan Pertamina
Dikutip dari Kompas.com, Manajer Komunikasi dan CSR Regional Kalimantan PT Pertamina (Persero) Yudi Nugraha mengatakan, seremoni pernikahan itu dilakukan di Agen Premium Minyak Solar (APMS) di wilayah di Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan.Namun Yudi menyayangkan hal ini bisa terjadi karena tidak ada pemberitahuan sebelumnya, dan pihaknya baru mendapatkan informasi setelah acara selesai.Seharusnya pihak yang menyelenggarakan resepsi tersebut harus meminta izin terlebih dahulu. Kalau sudah, kemungkinan besar pihak pertamina juga akan menolak permintaan izin kegiatan resepsi pernikahan di SPBU itu.Yudi melanjutkan, Pertamina menilai perusahaan pengelola APMS itu dianggap lalai karena menggunakan SPBU tidak sesuai dengan fungsinya.Maka dari itu, pihak pertamina akan menjatuh sanksi pemberhentian pasokan BBM selama satu bulan. Kedepannya, pihak Pertamina pun berharap peristiwa ini tidak terulang lagi.Adapun resepsi pernikahan viral ini terselenggara di APMS Nomor 66.0311, Kecamatan Tapin Tengah, Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan.