50 Kata Kata tentang Hidup Susah untuk Motivasi Diri Terbaik

50 Kata Kata tentang Hidup Susah untuk Motivasi Diri Terbaik
50 Kata Kata tentang Hidup Susah untuk Motivasi Diri Terbaik
Iron Man
Iron Man
Print PDF

Kutipan | Kalimat | Ucapan | Caption | Quotes | Mutiara | Bijak | Motivasi | Quote | Kata Kata tentang Hidup Susah |

Senang dan susah adalah dua hal yang tak bisa dipisahkan dalam kehidupan ini. Semua orang pasti pernah merasakan keadaan seperti ini. Namun meskipun begitu setiap manusia memiliki keadaan yang berbeda-beda. Ada yang saat ini merasa bahagia, merasa senang, merasa sedih, atau merasa susah.

Kita semua pasti tahu bahwa tidak ada keadaan yang kekal. Keadaan kita saat ini tidak mungkin selamanya akan kita rasakan. Misalnya kamu yang saat ini merasa bahagia, kecil kemungkinannya kamu akan bahagia selamanya. Begitu juga kamu yang sedang merasa susah, tidak mungkin akan merasa susah untuk selamanya. Karena akan ada suatu momen dimana keadaan tersebut berubah menjadi sebaliknya. Bahagia menjadi sedih, susah menjadi mudah. Itulah kehidupan.

Jadi, tidak perlu terlalu terpuruk jika saat ini keadaan kamu tidak mengenakan. Berusahalah merubah keadaan tersebut menjadi keadaan yang lebih baik. Begitupun untuk kamu yang lagi bahagia, persiapkan diri untuk keadaan-keadaan buruk yang cepat atau lambat akan menimpa, ibaratnya ‘sediakanlah payung sebelum hujan.’

Nah bagi kamu yang saat ini lagi merasa susah, berikut ini adalah kata kata tentang hidup susah untuk motivasi diri sendiri.

Kata Kata tentang Hidup Susah

Hidup adalah pilihan. Jika kamu memilih senang maka hidup akan senang, jika kamu memilih susah maka hidup pun akan susah.

Aku terlahir sederhana, hidup susah bagiku biasa.

Dari kenangan kita belajar. Betatpun buruknya masa lalu pada akhirnya kita tetap disini, menikmati hari ini.

Apabila bisa bertemu dengan Tuhan, aku akan berkata kepada-Nya bahwa hidup ini adalah secangkir kopi yang tak pernah aku minta.

Sebuah petualangan memberikan Anda cara baru dalam memandang kehidupan.

Melucu terasa susah kalau hidup lagi bahagia.

Baca Juga: 30 Kata Kata Selalu Salah Dimata Orang Lain

Hidup ini memang susah, maka jangan membuatnya menjadi lebih susah lagi dengan kemalasan.

Hari ini aku belajar pentingnya nilai persahabatan dalam hidup. Susah senang suka duka sentiasa bersama.

Hidup susah bukan berarti kita tidak pantas bahagia. Hidup mudah bukan berarti itu berharga.

Pasangan yang tepat akan membuat hidup kita terasa lebih mudah, bukan lebih susah.

Biarlah hidup susah asal jangan menyusahkan hidup orang lain.

Susah didapat bukan berarti tidak mungkin didapat.

Jangan ambil kesempatan dalam kesusahan orang lain.

Sesuatu yang sangat berharga, memang susah didapat. Sesuatu yang sangat layak untuk kita, memang lama ditunggu.

Mengenali seseorang itu sangatlah mudah, tapi melupakan orang yang pernah hadir dalam hidup kita merupakan satu perkara yang amat susah.

Aku tak ingin mencintai sebatas pernah. Aku ingin hidup bersamamu dalam senang dan susah.

Setiap orang hidup dengan perjuangannya masing-masing, jadi tidak perlu merasa paling susah sedunia.

Waktu senang dibilang sombong. Waktu susah boro-boro ditolong. Waktu senang dibilang lupa. Waktu susah dilupakan. Begitulah hidup.

Salah satu keputusan yang paling susah dalam hidup ini adalah memilih untuk menyudahi atau usaha lebih keras lagi.

Tujuan hidupku adalah ingin membahagiakan mu, tapi yang terjadi malah melukakanmu, ya… perjalanan hidup memang susah diterka.

Hidup itu susah, tapi kamu tidak sendiri. Banyak yang lebih buruk darimu, tapi mereka bisa bertahan.

Terkadang ada orang yang menjadi susah hidupnya karena melihat pencapaian hidup orang lain.

Aku tetap mampu bersyukur walau hidup sedang susah, karena mataku tak pernah bisa berpaling dari penderitaan orang-orang di sekitarku.

Ilmu dalam hidup yang susah diaplikasikan salah satunya adalah, selalu merasa kaya agar terbiasa memberi.

Situasi yang kita hadapi mungkin berada di luar kemampuan kita, tetapi sesungguhnya tidak pernah melampaui kesanggupan Allah.

Saat sedang bahagia, jiwa dilatih untuk bersyukur. Saat sedang susah, jiwa dilatih untuk ikhlas. Hidup ini adalah latihan jiwa.

Hidup susah bukan untuk dikeluhkan, tetapi untuk dinikmati dan dijalani sambil melihat ada begitu banyak orang yang lebih susah darimu.

Hidup adalah pilihan. Susah senang hanya soal perasaan. Mengeluh membuat kita lupa bersyukur. Menyesal membuat kita lupa Tuhan Sang Maha Pengatur.

Biasakan diri dengan hidup susah, karena kesenangan tidak akan kekal selamanya.

Tiada yang paling membahayakan, yang membuat hidup kita selalu resah, susah serta menderita dunia akhirat selain keburukan diri kita sendiri

Hidup ini susah, dan kamu mungkin ingin menyerah, tapi ingatlah: Tuhan mengasihi, Dia mendengar, dan Dia peduli bahwa kamu berarti!

Hidup ini kamu yang menjalani, susah dan senang kamu yang mengalami. Jangan biarkan orang lain menentukan apa yang terbaik bagimu.

Hidup akan lebih susah jika kita terlalu banyak mengeluh.. Bersyukurlah karena Tuhan akan bersama orang2 yg mau bersabar dan selalu besyukur