Bicarasoal mahasiswa pasti tidak jauh dari gambaran budget yang serba terbatas. Akantetapi, itu kadang tidak menjadipenghalang buat mahasiswa untuk pergi traveling.Apalagi saat tiba masa libur semester, pastibanyak yang mengagendakan untukpergi jalan-jalan setelah sibukdengan urusan kuliah dan ujian semester.
Begitu juga dengan kamu, mumpung masih muda gunakan waktu untuk berpetualang menjelajahi banyak kekayaan dan keindahan yang ada.
Untuk mahasiswa yang lagi suntuk dan mau traveling, jangan khawatirkan soal biaya, karena di bawah ini, akan diulas tips khusus kamu yang mahasiswa untuk liburan. Nah, berikut tips traveling buat mahasiswa dengan dana terbatas:
1. RencanakanSejak Jauh Hari
Jika kamu ingintraveling, rencanakan sejak jauh-jauh hari. Kenapa? Karena bagaimanapun,traveling itu tetap membutuhkan biaya yang tentu tidak sedikit. Apalagi bagi mahasiswa,pasti akan sangat berat kalau harus dadakan. Bukan berat yang mau berangkat,tapi berat di biayanya.
Nah, kebanyakanmahasiswa merencanakannya dari jauh-jauh hari, kemudian mulai memilih-milihdestinasi mana yang akan mereka kunjungi. Dengan begitu, kamu bisamempersiapkan budget yang harus kamu kumpulkan. Budget yang kamu siapkan itu haruscukup untuk biaya traveling.
Pastinya kamuharus mengkalkulasikan tentang anggaran dana yang akan kamu keluarkan. Misalnyabiaya transportasi, akomodasi, biaya makan dan lainnya. Inilah alasan mengapa kamu harusmerencanakan dari jauh-jauh hari, agar kamu bisa mempersiapkannya secaramatang.
2. KumpulkanBudget yang Cukup
Salah satualasan mengapa kamu harus merencanakan traveling jauh-jauh hari, agar kamupunya banyak waktu buat mengumpulkan budget.
Yah, karena padaumumnya, mahasiswa itu identik dengan budget yang terbatas. Jadi sangat wajarkalau mahasiswa perlu waktu lama mengumpulkan uang buat traveling.
Ada banyak carayang bisa kamu lakukan untuk mengumpulkanuang buat traveling, misalnya menyisihkan uang jajan buat ditabung, dll. Ingat, uang jajan bukanuang administrasi kampus ya.
Kalau biaya traveling yang kamu rencanakan cukup besar, kamu bisa kerja part time atau kuliah sambil jualan atau bekerja, dan aktivitas yang bisa menghasilkan uang tambahan lainnya.
Jangan pernahgengsi buat mencariuang, selama itu halal,kenapa mesti malu.Yang penting kamu bisa traveling sesuai keinginan kamu.
Kumpulkan uang sebanyak-banyaknya sampai cukup buat anggaran dana traveling. Yah, syukur-syukur kalau dapat dana lebih, bisa buat belanja oleh-oleh.
Baca Juga: 9 Bisnis Sampingan untuk Mahasiswa yang Menghasilkan Uang
3. PilihWaktu di Luar Musim Liburan
Kalau kamu ingintraveling yang hemat, jangan memilih waktu pada saat musim liburan. Karena padamusim liburan, semua harga biasanya lebih mahal dari hari biasanya.
Pada saat musimliburan, harga tiket, akomodasi, transportasi dan lainnya, biasanya akan lebihmahal dari pada hari-hari biasanya.
Selain harga yang pada mahal, pada saatmusim liburan berbagai tempat wisata akan lebih ramai dari biasanya.
Terbayang kan kalau melihat tempatwisata yang kamu kunjungi penuh dengan manusia? Bukannya menikmati malah pusingmelihat tumpukan para manusia. Jadi pilih saja waktu low season untuk pergitraveling.
4. Manfaatkan Penginapan Gratis
Salah satu trikyang cukup ampuh untuk menekan biaya traveling adalah mendapatkan penginapan gratis. Nah,gimana caranya mendapat penginapan gratis?
Gampang, kalaukamu punya kenalan, baik teman maupun kerabat, kamu bisa menghubungi merekadengan cara basa-basi. Kemudianutarakan niatmu buat nginap di rumah mereka.
Kalau kamu tidakpunya kenalan di sekitar tempat wisata yang ingin kamu kunjungi, kamu tetapbisa mendapatkat penginapan gratis dengan cara berkemah.
Untuk memenuhitips yang satu ini, pastinya lokasi tempat wisata yang kamu kunjungimemungkinkan dan dijinkan untuk berkemah.
Untuk berkemah,biasanya tidak memerlukan biaya yang besar, hanya membayar sewa yang tidakterlalu besar, atau bahkan banyak yang gratis.
Nah, janganlupa, meskipun kamu mendapatkan penginapan gratis menginap di rumah kenalan,kamu harus tetap tau diri. Yah, setidaknya kamu membawa oleh-oleh buatkeluarganya.
5. PilihHostel Sebagai Tempat Menginap
Kalau memangtidak bisa memanfaatkan penginapangratis, dan terpaksa harusmenyewa penginapan, sebaiknya kamu menginap di penginapan yang murah.
Untukmendapatkan penginapan murah, jangan coba-coba booking hotel, karena itu pastiakan membuat biaya travelingmu menjadi membengkak.
Nah, menginap dihostel menjadi salah satu penginapanyang umumnya paling murah dibandingkan dengan penginapan lainnya.
Karena dalamhostel, kamu akan berbagi kamar dengan traveller lainnya. Ini cukup efisien untukmenghemat pengeluaran sekaligus mendapatkanbanyak teman baru.
6. PinjamPeralatan Traveling
Travelingrasanya tidak sempurna tanpa mengeksplor kekayaan alam. Dan banyak paratraveller yang menghabiskan waktu traveling dengan melakukan hal-hal yang cukupmenantang, seperti mendaki gunung, atau diving di laut. Untuk melakukan hal-halseru ini pastinya membutuhkan peralatan yang lengkap.
Misalnya, untukmendaki gunung, kamu butuh tas carrier, tenda, sleepingbag, kompas, dan perlengkapan lainnya.
Tipsbuat kamu yang ingin mengeksplore alam, jangan beli semua peralatan itu, karenaitu boros. Kamu cukup pinjam samateman atau kerabat yangpunya peralatan traveling, atau kamu bisa menyewanya.
7. JanganLupa Bawa Bekal dari Rumah
Kalau kamu inginlebih hemat biaya traveling, kamu wajib bawa bekal makanan dari rumah. Bawasaja bekal makanan yang cukup awet dan simpel untuk dibawa, misalnya sepertiroti, mie instan atau mie cup.
Meskipunkamu bawa bekal makanan dari rumah, kamu harus tetap menjaga pola makan, baikgizi maupun jam waktumakan.
Traveling itumembutuhkan tenaga yang banyak dan kondisi fisik yang prima. Jadi, pola makan yangkurang baik akan berpengaruhterhadap kondisi kesehatan kamu.
8. TakPerlu Gunakan Pemandu
Jaman sekarangini, teknologi sudah banyak memberikan kemudahan, termasuk informasi mengenaiberbagai obyek wisata.
Jadi, untukmendapatkan informasi yang lebih detail tentang obyek wisata yang dikunjungi, kamu bisa menggunakan internet, seperti Google, Google Maps, dan lain-lain.Jadi kamu tidak perlu mengeluarkan biaya tambahan buat pemandu.
9. BelanjaOleh-oleh di Pasar
Travelingpastinya kurang pas kalo tidakmembeli souvenir dan oleh-oleh. Nah, kalau kamu maubeli oleh-oleh, jangan beli di toko, beli saja di pasar.
Setiaptempat wisata biasanya terdapat pasar yang khusus menjajakan souvenir danoleh-oleh. Kamu bisa belioleh-oleh di pasar, karena biasanya harga di pasar jauh lebih murahdibandingkan di toko-toko.
Tapi, sebelumbelanja kamu harus melakukan riset terlebih dahulu, karena ada sebagian pasar yang juga ramai turis.
Nah, pasar yangramai dengan turis biasanya mematok harga lebih mahal dari harga normalnya.Untuk itu, kamu perlu mencari tahuterlebih dahulu.
Sedikittips, jangan menunjukkan bahwa kamu seorang turis, bersikaplah seperti orangsetempat agar kamu tidak terjebak harga mahal. Kemudian pintar-pintarlah dalam menawar agar bisamenekan biaya liburan.
Buangparadigma bahwa traveling itu mahal, sehingga sering menyebabkan para mahasiswamegurungkan niatnya. Ingat, mahasiswa juga butuh piknik. Jangan sampai kamustres karena terlalu sibuk dengan tugas kuliah, sampai lupa pergi liburan.