Hubungan yang sehat, selalu dilandasi dengan adanya sikap “saling” dari masing-masing pasangan. Baik itu sikap yang saling menjaga, saling bertanggung jawab, saling percaya, saling menghargai, dan sebagainya. Hilangnya sikap “saling” dalam sebuah hubungan, pastinya akan berdampak buruk. Coba saja bayangkan, jika tidak ada lagi rasa saling menghargai dalam hubungan? Tentu hubunganmu akan semakin merenggang dan menjadi tidak sehat.
Tak jarang, kesalahan seperti ini sering sekali dilakukan oleh para kaum hawa dalam menjalin hubungan. Mereka terlalu banyak berpikir dengan perasaan dan mengesampingkan logika. Padahal kesalahan semacam ini bisa merusak hubungan dan bikin cowok ilfil loh. Lantas apa saja kesalahan wanita yang bikin pria ilfil? Berikut jawabannya.
Kesalahan Cewek yang Bikin Cowok Ilfil
Ada banyak kesalahan yang secara gak sadar sering dilakukan oleh cewek diluar sana, walau tujuan sebenarnya adalah demi mempertahankan hubungan. Namun faktanya, hal tersebut justru bisa bikin cowok ilfil, seperti halnya kesalahan berikut ini
1. Berbicara Kotor
Jangan bicara kotor meskipun kamu tidak sedang didepan cowok. Ingatlah kamu itu perempuan yang elegan dan sopan, sehingga harus pandai menjaga ucapan.
Ketahuilah, bahwa pada dasarnya cowok lebih suka cewek yang lemah lembut dan sopan dalam berbicara. Sehingga bila kamu sering berbicara kotor di hadapannya, yang ada cowok tersebut malah akan menjadi ilfil kepadamu. Bahkan bisa jadi, dia mulai malas untuk menjalin hubungan denganmu dan tidak lagi respect.
2. Jorok
Melakukan hal yang jorok saat berkencan dengan si dia adalah hal yang benar benar harus dihindari. Meskipun sudah pacaran lama dan saling merasa nyaman, bukan berarti kamu bisa melakukan apapun di depannya bukan?
Apalagi jika kamu melakukan hal-hal jorok seperti mengupil, mengorek telinga, bersendawa, atau kentut di depannya. Bukan hanya pasanganmu saja yang ilfil. Tetapi orang lain yang ada di sekitarmu juga bisa terganggu loh dengan kebiasan jorokmu tersebu.
3. Tidak Tahu Sopan Santun
Tidak tahu sopan santun juga bisa menjadi kesalahan cewek yang bikin cowok ilfil. Kesalahan ini sering terjadi namun jarang disadari oleh para kaum hawa.
Misalkan saja dia tertawa atau bicara terlalu kencang di tempat umum, tidak bersikap sopan pada orang yang lebih tua, atau bahkan hingga memotong antrian. Tentu sangat memalukan sang cowok bukan jika dia lagi jalan denganmu?
4. Terlalu Manja
Apakah kamu termasuk cewek manja yang ingin selalu didahulukan dan diperlakukan bak ratu oleh pasangan dalam segala hal? Seperti halnya minta antar jemput saat bepergian, sering menyuruh untuk membawakan tas saat lagi jalan, menemani shopping, hingga menunggumu berjam jam di salon.
Jika ya, sebaiknya kurangi sikap terlalu manja tersebut dan jangan sampai cowok malah merasa lelah dan ilfil.
Jika bisa melakukannya sendiri, cobalah untuk lakukan hal tersebut tanpa harus minta bantuan pada pasanganmu. Jika ingin pergi gunakanlah kendaraan sendiri atau menggunakan transportasi umum.
Sementara jika ingin pergi jalan-jalan atau pun ke salon, kamu bisa coba buat mengajak sahabat-sahabatmu. Sesekali, tidak ada salahnya kan kamu lebih mandiri dan jadi perempuan yang tidak selalu tergantung pada laki-laki?
5. Sering Ngambek
Kebanyakan cowok pasti berpikir jika cewek adalah makhluk yang paling sulit ditebak, lantaran keinginannya yang sulit dipahami dan suka berubah-ubah.
Bukan hal yang mengherankan jika para perempuan ini sering ngambek tanpa alasan yang jelas. Ujung-ujungnya, dia malah menjadikan pasangannya sebagai sasaran atas kemarahan dan emosinya tersebut. Sikap yang tidak beralasan dan terkesan bikin ilfil bukan?
6. Sering Mengeluh
Setiap hari ada saja yang dikeluhkan, baik itu badan gemukan, pekerjaan kantor yang menumpuk, teman teman yang nyebelin, cuaca panas, dan lainnya. Tahukah kamu jika mendengarkan keluhan setiap hari bisa bikin cowok lelah dan kesal loh? Alih-alih mendapatkan solusi dan keluhanmu didengar, justru cowok akan merasa risih dan emosi.
Dari pada membebani pikiran cowok dengan segala keluhanmu itu, cobalah untuk berpikir positif dan bersikap lebih dewasa dalam menghadapi segala hal. Memandang segala hal dengan pikiran positif akan membuat hari harimu lebih menyenangkan loh.
7. Tidak Mau Memahami Cowok
Pernahkah kamu ngambek dan merasa cowok itu egois hanya karena kamu ingin dimengerti? Ini nih salah satu kesalahan cewek dalam membangun relationship, karena merasa terlalu ingin dimengerti.
Padahal bukan hanya perempuan saja loh yang ingin dimengerti, tetapi laki-laki juga. Makanya, jangan keras kepala dan beranggapan bahwa hanya kamu saja yang butuh untuk dipahami.
8. Berusaha Mengubah Pasangan
Pada kondisi tertentu, setiap orang memang dituntut untuk selalu berubah agar semakin berkembang dan menjadi pribadi yang lebih baik. Hanya saja, kebanyakan cewek sering meminta pasangannya untuk berubah menjadi yang diinginkannya.
Padahal sikap atau kebiasaan cowok tersebut tidaklah salah, serta tidak seharusnya buat dipermasalahkan. Contohnya saja kamu minta pasangan untuk menghentikan hobi main game dan traveling. Terlalu berlebihan dan terkesan memaksakan bukan?
9. Melakukan Banyak Drama
Beberapa perempuan, mungkin saja mengidolakan kisah cinta bak drama Korea dengan pasangan romantis. Bahkan tak jarang, dia ingin realita kisah cintanya juga sama seperti yang ada di film film drama tersebut.
Sehingga saat menghadapi permasalahan kecil dalam hubungan, biasanya mereka akan melakukan sesuatu layaknya seperti di dalam drama dengan harapan ending seperti di film tersebut. Inilah salah satu kesalahan cewek yang bikin cowok ilfill denganmu.
10. Menggunakan Kode-Kodean
Masih suka pakai kode-kodean dalam membangun relationship dengan pasangan? Padahal kamu gak perlu loh pakai kode-kodean untuk memberitahukan sesuatu kepada pasangan.
Lebih baik mengatakannya secara langsung atau to the point dan mintalah bagaimana pendapatnya. Semakin kamu berbelit-belit, pasangan justru makin gak peka dan bisa-bisa terjadi kesalahpahaman bukan?
11. Berlaku Posesif
Sering mencurigai pasangan chatting ataupun jalan dengan wanita lain tanpa ada bukti yang jelas? Atau mungkin saja kamu mendadak jadi kepo ingin tahu segala urusan, jadwal aktifitas, hingga siapa saja teman-temannya? Segera deh hentikan kebiasaan posesif sebelum cowokmu menjadi ilfil!
Meski dalam suatu hubungan, tetapi pasanganmu juga punya kehidupan di luar yang gak bisa terus-terusan kamu curigai dan batasi loh.
12. Chat Terus
Menjadi hal yang lumrah dalam sebuah hubungan, jika melakukan kirim pesan atau chat kepada pasangan. Misalnya untuk tahu setiap kegiatan atau sekedar mengobrol untuk menjalin komunikasi!
Namun mengirim pesan terlalu sering jelas sangatlah menganggu dan bisa merusak fokusnya saat beraktivitas. Chat terus menerus bisa bikin kamu terlihat seperti seorang pengangguran dan orang yang tidak produktif.
Kesalahan cewek yang bikin cowok ilfil di atas sudah seharusnya buat kamu hindari. Sesekali, memang wajar melakukan kesalahan dalam hubungan. Hanya saja jika kesalahanmu tersebut cukup mengganggu dan tidak seharusnya dilakukan, tentu lama-lama cowok juga akan ilfil. Oleh karenanya, jangan terlalu egois dalam menjalin relationship dan ingin diperlakukan seperti ratu.