Siapa bilangliburan di pantai tidak bisa mencoba hal-hal yang seru dan menantang? Yangbilang begitu, pasti belum pernah mencoba melakukan snorkeling. Dari duluhingga saat ini, snorkeling masih menjadi hal favorit yang dapat dilakukan saatliburan di pantai. Tapi di beberapa pantai tertentu.
Pasti banyakkeseruan yang akan kamu dapatkan dari snorkeling. Kamu bisa menikmati keindahanflora maupun fauna di perairan dangkal. Sangat disayangkan jika kamu melewatkanmomen seru saat liburan di pantai berpotensi keindahan luar biasa? Untuk itu,kamu wajib mencoba olahraga snorkeling.
Jangankhawatir sekalipun kamu belummahir berenang, karena kamu bisa menggunakan baju pelampung. Bahkan banyak orang belum bisaberenang melakukan olahraga snorkelingdengan menggunakan baju pelampung. Namun tetap tidak boleh sembarangan ya.Simak dulu beberapa tips snorkeling yang wajib diketahui oleh pemula di bawahini:
1. BawaPeralatan Snorkeling Lengkap
Pada umumnya, dibeberapa pantai yang punya potensi untuk snorkeling akan disediakan penyewaanperalatan lengkap untuk snorkeling. Sebenarnya kamu tidak perlu membawanya.Tapi, lebih baik usahakan kamu bawa saja perlengkapan. Mengapa? Karena kamu bisamenyesuaikan perlengkapan snorkelingdengan ukuran tubuh kamu.
Jadi kamu tidakperlu khawatir akan mendapatperalatan yang kurang pas untuk dipakai.Karena ukuran peralatan snorkeling biasanyamemperngaruhi kenyamanan dan keamanan selamasnorkeling. Selain itu, kebersihan dari peralatan yang akan kamu pakai jugaterjaga. Jadi, lebih baik bawa saja peralatan sendiri, kecuali pelampung bisamenyewa.
2. CekKondisi Peralatan yang Akan Digunakan
Sebelum kamumemakai peralatan untuk snorkeling, cek kondisinya terlebih dahulu. Pastikan peralatanyang akan kamu gunakan sudah aman dan layak untuk digunakan. Pastikan semuaperalatan snorkeling tidak rusak, meskipun hanya ada robek sedikit atau adaretak, tetap harus kamu perhatikan karena itu menyangkut keselamatan.
Pastikan, semuaperalatan yang akan kamu gunakan pas di ukuran kamu, tidak kebesaran maupunkekecilan. Pastikan masker yang kamu pakai dapat menghalau masuknya air. Dangunakan pula kaki katak yang masih lentuk dan tentunya ukurannya pas di kaki. Danterakhir jangan lupa memakaibaju pelampungnya.
3. BersihkanPeralatan Jika Menyewa
Inilah kelemahansaat kamu tidak membawa peralatan untuk snorkeling, itu tandanya kamu harusmenyewa. Yah, namanya juga barang sewaan, pasti sudah digunakan banyak orang.Bahkan bisa jadi kamu adalah orang yang kesekian kalinya menggunakan peralatantersebut, agak risih kan?
Nah, untukmengatasi itu, sebaiknya kamu bersihkan lagi peralatan yang akan kamu gunakan.Biasanya, pihak penyewa sudah membersihkannya setelah disewa orang, tapi biar lebihafdol, mending kamu bersihkan lagi. Cuci ulang semua peralatan, khususnyamasker dan snokelnya, kemudian kamu keringkan dulu sebelum dipakai.
4. PakaiMasker dengan Tepat
Setelah semua peralatan sudah lengkap, pastikan kamu menggunakannya dengan tepat. Jangan sampai saat menggunakannya, ada selipan rambut maupun benda-benda lainnya antara kulit dan masker.
Saat memasangnya, tekan agar pemakaiannya rapat kemudian pasang talinya dengan sempurna. Jangan lupa oleskan sedikit pasta gigi pada masker agar tidak timbul embun saat digunakan.
5. BiasakanDiri Menggunakan Snorkel Sebelum Memulai
Setelahpemasangan semua peralatan, cobalah untuk membiasakan diri dengan semuaperalatan snorkeling tersebut. Perbanyak latihan pernapasan saat menggunakansnorkel. Latih pernapasan dengan cara tarik napas, kemudian hembuskan perlahanmelalui mulut. Lakukan hal itu berulang-ulang dan secara teratur.
Untukwaktu-waktu awal memang mungkin terasa tidak nyaman dan sulit, maka dari itukamu harus mencoba membiasakan diri dan latihan pernapasan berulang-ulang. Biarketika kamu sudah nyebur di air sudah terbiasa dengan semuanya. Kamu akanmerasa lebih nyaman dengan semua yang kamu pakai.
6. CariLokasi yang Arus Rendah
Sebagai pemuladan belum bisa berenang, sebaiknya pilih lokasi yang memiliki arus rendah untukmelakukan snorkeling. Arus yang agak besar dapat menarik tubuhmu kesana kemari,ini akan mengganggu keseimbanganmu dan pastinya akan membuatmu cepat capek.Apalagi kamu masih belum terbiasa dengan semua peralatan yang kamu pakai.
7. LakukanBersama Teman yang Ahli Atau Pemandu
Salah satukelebihan dari snorkeling bisadilakukan oleh orang yang tidak bisa berenang. Jadi ini sebuah kabar gembirabagi kamu yang belum bisa berenang. Tapi, meskipun begitu kamu tidak bolehsembarangan melakukannya. Jangan pernah snorkeling sendirian kalau kamu pemuladan belum bisa berenang.
Ajaklah temanyang memang sudah mahir melakukan snorkeling dan juga bisa berenang. Atau kamu bisamelakukannya bersama pemandu. Kemudian kamu ikuti petunjuk dari teman atau pemandu. Jangan pernahjauh-jauh dari mereka, jika ada hal-hal yang tidak diinginkan terjadi, kamu bisa cepat mendapatkanbantuan dari mereka.
8. Waspadadengan Kondisi Sekitarmu
Pesona keindahan bawah laut memang seringkali membius mata siapapun yang memandangnya. Tak jarang ini yang membuat para snorkeler mengabaikan situasi di sekitarnya.
Menikmati keindahan bawah laut itu memang harus, tapi tetap harus fokus dalam memahami situasi disekitarmu. Perhatikan perubahan arus ombak yang terjadi, hindari arus ombak kencang. Dan perhatikan teman atau pemandu yang bersamamu, jangan sampai jauh.
Baca Juga: 10 Kegiatan untuk Menikmati Liburan di Pantai Saat Malam Hari
9. LakukanClearing Jika Masker dan Snorkel Kemasukan Air
Saat melakukansnorkeling, bisa saja kamu mengalami beberapa hal, seperti kemasukan air padamasker atau snorkel. Nah, ketika kamu mengalami ini, jangan panik, ini memanghal yang biasa terjadi. Kamu tidak perlu membuka masker atau snorkel untukmembersihkan air yang masuk, kamu hanya perlu melakukan clearing.
Jika air masukmelalui masker, tariknafas perlahan melaui mulut, kemudian kamu hembuskan kuat-kuat melalui hidung.Dengan begitu, air akan keluar dari masker. Sebaliknya, jika air masuk ke dalamsaluran snorkel, kamu tarik nafas melalui hidung kemudian hembuskan kuat-kuatmelalui mulut.
10. TetapTenang dan Nikmati
Apapun yang kamualami, berusahalah untuk tetap tenang. Jangan panik karena panik akan membuatkamu bergerak tak beraturan. Itu hanya akan membuat kamu menghabiskan banyakenergi sia-sia. Jadi, tetap tenang menghadapi kondisi apapun, fokus untuk memperhatikansituasi sekitarmu.
Nikmati segalakeindahan yang ada di sekitar kamu. Rugi jika kamu melakukan snorkeling namuntidak mendapat pengalaman yang berkesan. Bukankah tujuan kamu snorkeling untukmenikmati keindahan alam bawah laut? Jadi nikmati segala keindahan yang ada disekitar kamu.
11. JagalahKeindahannya
Setiap orang akan terpukau dengan suguhan keindahan alam bawah laut. Maka dari itu, dengan setiap keindahan yang ada, kamu harus menjaganya. Jangan menyentuh obyek-obyek bawah laut sembarangan.
Selain menjaga keindahannya, ini juga menjaga keamananmu. Ada beberapa flora dan fauna laut yang memang dianjurkan untuk tidak disentuh. Jadi kamu harus hati-hati.
Nahitulah beberapa tips snorkeling bagi kamu yang masih pemula dan belum bisaberenang. Tidak usahtakut untuk mencoba snorkeling, selama kamu taat mengikuti komando dari pemanduatau teman yang ahli,kamu akan aman-aman saja. Dan jangan lupa, lakukan tips yang disebutkan diatas.