Usaha industri kreatif disebut-sebut sebagai tulang punggung perekonomian nasional. Hal itu karena industri kreatif memegang peran penting dan banyak berkontribusi dalam perkembangan ekonomi bangsa.
Tak heran jika saat ini industri kreatif menjadi sangat populer, bahkan industri kreatif ini memiliki dukungan besar dari pemerintah. Selain itu, ada banyak keunggulan yang dimiliki bisnis kreatif.
Sebelum membahas poin penting tentang kiat-kiat membangun industri kreatif, ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu tentang beberapa keunggulan dari industri kreatif. Berikut ini diantaranya:
Pangsa Pasar yang Luas
Industri kreatif terlahir dari ide-ide cemerlang yang selalu hadir menyuguhkan sesusatu yang unik dan berbeda dari produk lainnya. Keunikan ini yang membawa produk industri kreatif menemukan pasar yang luas.
Sebagai contoh, seperti yang ketahui, saat ini makanan bernama aci memang banyak beredar di pasaran. Ada banyak pula variasi model dari makanan khas Bandung ini, seperti aci goreng, bakso aci, dan semacamnya.
Akan tetapi, karena sejatinya industri kreatif itu dituntut untuk menunjukkan kreatifitas yang sangat tinggi. Maka pastinya Anda dituntut untuk membuat model lain dan masih baru dari makanan aci ini.
Misalnya dengan inovasi baru, Anda membuat variasi yang berbeda dengan membuat model aci pedas manis, atau model lainnya yang belum pernah ada. Dengan kreatifitas ini, Anda sudah membuka pasar yang luas.
Bebas Persaingan Ketat
Keunggulan yang kedua dari industri kreatif ini sebenarnya memiliki alasan yang tidak jauh berbeda dengan keunggulan sebelumnya. Alasannya masih tetap karena hal dasar yaitu kreatifitas yang dimiliki.
Dalam perekonomian saat ini persaingan memang sangat ketat. Ada banyak ragam bisnis yang menjamur dan masing-masing memiliki pesaing tersendiri. Akan tetapi, industri kreatif mampu mengatasi hal itu.
Dengan adanya skill dan kreatifitas yang dimiliki, pelaku industri kreatif mampu berkreasi dan menemukan inovasi baru. Hingga mampu memiliki pasarnya sendiri tanpa harus memiliki banyak pesaing.
Semua keunggulan yang ada pada industri kreatif merupakan peluang besar bagi Anda untuk terjun ke dalamnya. Karena industri kreatif ini cukup memberi peluang besar untuk dapat mengelola bisnis dengan baik.
Apakah Anda tertarik untuk terjun ke dunia industri kreatif? Nah, jika Anda tertarik, sebaiknya ketahui terlebih dahulu bagaimana trik memulainya. Berikut 5 kiat sukses membangun industri kreatif:
1. Kenali Passion Diri
Untuk seorang pebisnis, apalagi di sektor industri kreatif, mengetahui passion yang ada dalam diri itu penting. Passion adalah modal utama dan senjata paling penting yang harus dimiliki seorang pebisnis kreatif.
Passion inilah yang mampu menggerakkan sesorang untuk melakukan suatu hal, termasuk untuk menjalankan bisnisnya. Hal itu dilakukan dengan senang hati tanpa adanya paksaan untuk melakukannya.
Secara gamblangnya, passion ini merupakan hobi yang diiringi dengan skill luar biasa dalam mengimbanginya. Dan dalam industri kreatif tentunya membutuhkan passion ini untuk menggerakkan bisnisnya.
Menemukan passion adalah cara Anda untuk melakukan apa yang Anda suka. Dan passion juga merupakan cara Anda untuk menjadi diri sendiri, tanpa harus berubah menjadi orang lain.
Saat ini banyak pelaku bisnis yang hanya berdiri berdasarkan ikut-ikutan trendy, tanpa memikirkan apa yang menjadi passionnya. Dan bisnis semacam ini rawan dan tidak akan mampu bertahan lama.
Bisnis apapun yang dibangun membutuhkan modal, modal utama untuk membangun usaha industri kreatif ialah adanya skill dan kreatifitas. Jika Anda belum menemukan passion Anda, bagaimana bisa menjalankan industri kreatif ini.
2. Jaring Banyak Komunitas
Menjaring banyak komunitas adalah salah satu cara untuk menemukan pasar. Apalagi untuk bisnis mikro semacam industri kreatif. Komunitas adalah jalan yang tepat untuk menjaring banyak pasar.
Misalnya, Anda membangun bisnis aci pedas manis, maka Anda bisa menjaring pasar di komunitas terdekat, misalnya seperti warung, minimarket. dan Anda juga perlu menjaring komunitas di berbagai media sosial.
Media sosial adalah jalan yang paling mudah dan efektif untuk menjaring pasar yang lebih luas. Anda dapat memfokuskan pemasaran kepada beberapa komunitas target yang sesuai dengan produk atau jasa yang Anda jual.
Contoh lainnya, misalnya Anda membangun bisnis produksi sangkar burung, maka perbanyaklah bergabung di komunitas pecinta burung. Lakukan interaksi sesering mungkin di komunitas tersebut.
Karena selain untuk menjaring pasar yang luas, komunitas juga bisa menjadi wadah untuk menemukan mitra yang cocok. Jadi itu termasuk langkah efektif dalam mengembangkan bisnis yang Anda bangun.
3. Terus Mengasah Skill
Dalam melakukan bisnis, terlebih lagi untuk industri kreatif, tidak cukup jika bisnis dibangun dengan hanya mengandalkan produktifitas saja. Industri kreatif membutuhkan skill dan keterampilan yang baik.
Skill dasar pun juga tidak akan pernah cukup untuk mempertahankan popularitas bisnis Anda. Karena untuk bertahan dalam persaingan dan mengembangkan bisnis tidak cukup hanya dengan skill dasar.
Mau tidak mau, seiring perkembangan bisnis yang diraih harus dibarengi dengan meningkatnya kualitas skill yang dimiliki. Karena pencapaian yang besar juga membutuhkan kekuatan yang lebih besar.
4. Ramah Terhadap Perubahan
Seorang pengusaha industri kreatif memang mudah untuk menemukan pasarnya karena apa yang dibangun cukup unik dan kreatif. Akan tetapi, semua itu tidak dapat dipastikan akan bertahan sampai kapan.
Perubahan tren bisa saja berubah secara tiba-tiba dan terkadang berjalan di luar ekspektasi. Misalnya, pada pertengahan jalan bisnis Anda yang sedang tumbuh dan berkembang, tiba-tiba muncul pesaing baru yang menyamai produk Anda.
Anda tidak bisa menghalau munculnya pesaing baru yang berusaha menyamai produk Anda itu. Sekalipun hal itu terinspirasi dari produk Anda, mereka tetap berhak untuk mendirikan bisnis mereka sendiri.
Jika dalam kondisi seperti itu Anda tetap diam dalam cara yang lama, maka bisa jadi pesaing Anda akan mengikis popularitas bisnis Anda. Oleh karena itu Anda harus peka dan sigap terhadap segala perubahan yang terjadi.
5. Terus Belajar dan Berinovasi
Seorang pengusaha harus menyadari bahwa pergerakan bisnis sangat dinamis, perubahannya beralih sangat cepat. Tak ada cara yang dapat dilakukan untuk bertahan dalam perubahan kecuali tidak pernah berhenti belajar dan terus berinovasi.
Beruntung sekali, di era digital seperti sekarang ini media belajar semakin mudah dan hampir tak terbatas. Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk terus menambah wawasan serta mencari inspirasi untuk berinovasi.
Berinovasi adalah salah satu bentuk cara mengimbangi perubahan tren yang seringkali berubah dengan sangat cepat. Jika tidak begitu, bisnis Anda akan jauh tertinggal dengan perkembangan jaman.
Sekalipun bisnis industri kretif termasuk ke dalam usaha mikro, bukan berarti tidak mengharuskan Anda tertutup dengan inovasi. Justru inovasi inilah yang menjadi modal untuk bertahan dan berkembang.
Jadi, kunci sukses membangun industri kreatif bukanlah hanya tentang produktifitas, akan tetapi lebih menitik beratkan kepada kreatifitas dan berbagai inovasi baru. Pastinya hal ini diimbangi dengan ketekunan dan kerja keras.