“Ada orang yang baik pas ada maunya doang, atau ada orang yang datang disaat dia butuh saja, kalau gak butuh lagi dia menghilang bak ditelan bumi” Kedua sifat itu emang sama saja, sama-sama menyakitkan.
Dalam hidup ini memang kita tidak bisa hidup tanpa orang lain, kita membutuhkan kehadiran seseorang. Kita juga harus saling membantu dan berbuat baik kepada siapapun. Namun terkadang tidak sedikit orang yang malah memanfaatkan kebaikan kita itu. Salah satunya mereka yang hanya ada disaat mereka lagi butuh bantuan saja.
Jujur saja kita tidak mau mencoba untuk berpikir negatif atau berburuk sangka kepada orang lain. Tapi yang menariknya itu, karena sifat mereka itu terlalu ketara sehingga kita sedikit muak melihatnya. Kita merasa seolah-olah kita ini tempat pelarian masalah saja dan tidak pantas menjadi tempat berbahagia.
Meskipun kenyataannya memang ada orang yang seperti itu, namun ada baiknya kita tetap berpikir positif dan tetap berbaik sangka. Sifat orang itu emang beda-beda, tidak semua orang dapat menjadi seperti apa yang kita inginkan.
Kalau saja kita menganggap mereka hanya datang disaat butuh saja dan menghilang saat bahagia, itu sama saja kita tidak ikhlas dalam berbuat kebaikan. Karena berbuat baik itu tidak mengenal namanya balas budi. Lalu kalau kita berpikir seperti itu, tujuan kita itu berbuat baik atau ingin dibalas dengan yang lebih baik?
Jika tujuannya hanyalah berbuat baik, tidak seharusnya kita berpikir dia hanya datang saat butuh atau saat kesepian saja, karena memang kita suka berbuat kebaikan. Tapi jika tujuan kita ingin dibalas dengan yang lebih baik, maaf saja saya harus katakan, berarti kita adalah orang yang munafik.
Sama seperti kata kata datang saat butuh saja berikut ini. Kalimat dan kutipan bijak dibawah ini bisa kamu jadikan caption dan ucapan sebagai quotes motivasi agar kita mengerti bahwa menjadi tempat pelarian masalah itu tidaklah mengenakan. Nah berikut adalah kata kata buat mereka yang datang saat butuh saja.
Kata Kata Datang Saat Butuh Saja
Jangan datang hanya untuk mengucapkan selamat tinggal.
Carilah tempat dimana kamu dihargai, bukan dibutuhkan.
Cinta datang tak diundang, teman datang saat butuh doang.
Jangan datang hanya saat butuh. Aku bukan Tuhan.
Teman sejati adalah dia yang datang saat seluruh dunia pergi menjauhi kita.
Datang untuk menyapa karena merasa kesepian.
Karena untuk setiap ucapan selamat datang akan selalu diakhiri dengan ucapan selamat tinggal.
Beberapa orang memang hanya datang saat dia butuh pelukan.
Masih pantaskah kusebut teman? Jika datang pas waktu butuh saja.
Jika dilupakan, jika tidak pernah diingat. Berarti kamu tidak pernah ada.
Tidak selalu harus bersama, tapi selalu paham kapan seharusnya ada.
Dia datang karena kesepian, lalu pergi tanpa mengucapkan salam.
Aku bosan dengan kedatanganmu yang datang disaat ada butuhnya saja.
Dia datang saat butuh doang, untuk apa kamu perjuangkan.
Dia datang hanya ingin diperhatikan, lalu menghilang.
Jangan pedulikan mereka yang menjauh, karena akan datang orang baru yang menawarkan warna yang lebih indah.
Orang yang hari ini mengabaikanmu suatu hari nanti pasti membutuhkanmu.
Baca Juga: 50 Kata Kata Saling Membutuhkan Orang Lain
Hadir bila mampu, datang saat mau.
Datang saat butuh, pergi saat senang. Hidup tak sebangsat itu kawan.
Dia datang karena kesepian, bukan karena ingin melengkapi.
Bersabarlah nanti juga akan datang, jika dia mulai merasakan kesepian.
Jangan terlalu berharap, kau hanya dijadikan pelarian saat dia kesepian.
Datang tanpa ekspektasi apapun. Pergi tanpa kekecewaan berlebih.
Dia akan datang saat kamu butuh, bukan saat kamu ingin.
Kau datang dan pergi sesuka hatimu.
Aku datang saat mereka butuh semangat. Dan mereka pergi saat aku butuh semangat. Hidup tidak selucu itu.
Sebab sahabat itu saling tumbuh, bukan yang hilang ketika satunya jatuh.
Dia akan datang saat Kesepian. Dan dia akan pergi saat menemukan kebahagian.
Jangan hanya datang saat butuh, jangan hanya memberi senyum saat perlu. Dan jangan memakai topeng. Ini hati orang bukan mainan.
Aku hanyalah alternatif pengisi waktu luang seseorang.
Hanya karena kamu kini berada di tempat lain dan temukan teman baru, bukan berarti kamu bisa melupakan sahabat lamamu.
Saat aku terbangun aku menyadari sesuatu. Kamu memang datang hanya untuk pergi.
Ada yang bersedia menghilangkan rasa lelahmu meskipun kamu datang padanya hanya saat butuh.
Kesepian datang bukan hanya karena kita sendirian. Bisa jadi, karena kita merasa sudah tidak diinginkan.
Banyak dari mereka yang berteman hanya mencari keuntungan dan saling memanfaatkan.
Aku belajar dari kalian, datang hanya saat butuh saja. Jangan kalian keluhkan sifatku, kalianlah panutanku.
Apa yang sedang melemahkanmu saat ini, sebetulnya sedang menguatkanmu di masa yang akan datang.
Jangan hilang saat merasa bosan dan jangan hanya datang saat merasa kesepian.
Datang saat butuh. jika tak butuh bersikap acuh..
Diamlah dan merenung sejenak. Perhatikan siapa sahabat yang memang peduli terhadapmu, dan yang hanya datang saat butuh semata.
Terkadang ada yang dipertemukan namun tidak dipersatukan, ia datang hanya sebagai ujian.
Karena hujan selalu saja datang berkali-kali meski tahu rasanya jatuh berkali-kali.
Saat seseorang hanya muncul saat ia butuh, maka bersyukurlah karena dalam gelap kau serupa cahaya.
Bahagia itu sederhana. Jangan bandingkan yang telah datang dengan yang sudah pergi.