8 Kuliner Khas Bali dengan Cita Rasa Super Lezat. Nyesel Kalau Nggak Mencobanya!

8 Kuliner Khas Bali dengan Cita Rasa Super Lezat. Nyesel Kalau Nggak Mencobanya!
8 Kuliner Khas Bali dengan Cita Rasa Super Lezat. Nyesel Kalau Nggak Mencobanya!
Iron Man
Iron Man
Print PDF

Sebagai salah satu destinasi wisata paling populer di Indonesia, Bali bukan hanya memiliki sederet objek wisata cantik saja. Tapi kamu juga akan menemukan segudang kuliner khas Bali yang siap memanjakan lidah.

Cita rasa makanan khas pulau Dewata yang begitu tajam dijamin akan membuat lidah kamu tak mau berhenti mengunyah. Mulai dari makanan berat, dessert hingga camilan untuk oleh-oleh semua tersedia lengkap disini.

Pastinya dengan bahan yang sangat beragam, dan pastinya membuat cita rasa dan kekhasan kuliner Bali semakin menonjol.

Nah di bawah ini sejumlah kuliner khas Bali yang wajib kamu coba saat liburan atau stay di pulau Dewata.

1. Ayam Betutu

Ayam Betutu Kuliner Bali
Source: MLDSPOT

Siapa sih yang nggak kenal kuliner khas satu ini? Menu olahan ayam ini memang sudah sangat populer. Bukan hanya di Bali saja, bahkan kini ayam betutu sudah banyak dijual di berbagai daerah. Tapi hal ini tentu nggak mengurangi rasa penasaran kamu untuk menikmati ayam betutu langsung di daerah asalnya kan?

Kuliner khas satu ini memiliki cita rasa pedas berpadu dengan beragam rempah-rempah khas Bali. Teksturnya pun sangat lembut, karena biasanya ayam betutu terbuat dari ayam kampung.

Saat pengolahannya, rempah khas Bali akan dimasukkan ke bagian perut ayam lalu dibungkus dengan daun pisang. Kemudian dipanggang dalam bara api sekam selama 24 jam. Proses memasak yang cukup lama inilah yang membuat cita rasa ayam betutu sangat gurih, empuk dan lezat.

2. Sate Lilit

Sate Lilit Kuliner Bali
Source: Salimah Food

Jika biasanya sate dibuat dengan tusuk bambu, berbeda dengan sate khas Bali ini. Yups, sate lilit menggunakan serai sebagai batang sate. Proses pembuatannya pun tidak dengan cara ditusuk, melainkan dililit.

Pertama daging ayam akan dicampur dengan bumbu dan bahan-bahan pendukung lain. Selanjutnya adonan sate dililitkan ke batang serai dan dibakar di atas bara api hingga warnanya kecoklatan.

Penggunaan batang serai bukan hanya menghasilkan tambahan rasa yang unik, tapi juga aroma wangi yang menggugah selera.

3. Nasi Campur Ayam Bali

Source: Phinemo

Berbagai menu sedap bisa dinikmati dalam satu piring? Benar sekali, kuliner khas Bali ini menyajikan nasi putih lengkap dengan berbagai lauk khas pulau Dewata, seperti sate lilit, lawar ayam, suwiran ayam sisit bumbu basa genep Bali, kering tempe, dan dilengkapi dengan kerupuk serta mentimun.

Satu lagi yang tak boleh ketinggalan dari sajian lezat satu ini, yaitu sambal embe dan sambal matah khas Bali. Buat kamu yang suka pedas, dijamin kamu nggak akan puas hanya dengan menikmati satu porsi nasi campur ayam Bali.

4. Lawar Ayam

Lawar Ayam Kuliner Bali
Source: Primarasa

Masih seputar ayam, kali ini kamu bisa menikmati lawar ayam yakni olahan daging cincang yang dipadukan dengan sayur dan bumbu khas Bali. Umumnya, lawar ayam menggunakan tambahan daging babi. Namun karena maraknya wisatawan muslim di Bali, kini kamu bisa menemukan lawar ayam tanpa babi dengan mudah.

Lawar ayam yang tidak menggunakan daging babi biasanya diganti dengan daging bebek entog (kuwir) sebagai alternatifnya. Tentu rasa yang ditawarkan tak kalah menggoda dan aman dikonsumsi oleh siapa saja.

Daging bebek entog akan dicincang halus kemudian dicampur bersama kacang panjang, parutan kelapa dan bumbu khas Bali.

Olahan daging ini paling nikmat jika kamu nikmati bersama nasi putih hangat, sate lilit, sayur jukut ares (batang pisang) dan kacang tanah goreng.

5. Tipat Blayag

Tipat Blayag Kuliner Bali
Source: Flickr

Jika Jawa punya lontong sayur yang memiliki cita rasa super gurih, Bali punya Tipat Blayag yang tak kalah menggugah selera.

Berbeda dengan lontong yang dimasak menggunakan daun pisang, kuliner khas Bali ini menggunakan lontong yang dimasak menggunakan daun enau muda atau janur muda.

Daya tarik utama dari kuliner khas Bali satu ini adalah pada kuahnya. Dimana kuah kental pada tipat blayag ternyata berasal dari olahan tepung beras dan bumbu khas Bali.

Biasanya, tipat blayag akan disajikan bersama ayam sisit, sayur urab, kerupuk kulit ayam, gorengan ceker ayam dan kacang kedelai.

6. Rujak Bulung

Rujak Bulung Kuliner Bali
Source: Florence’s Home Cooking

Di daerah lain mungkin kamu akan menemukan rujak dengan bahan dasar buah, atau rujak cingur di Jawa Timur yang terbuat dari daging. Tapi di Bali, rujak bulung merupakan olahan rumput laut dengan cita rasa segar dan gurih.

Bulung sendiri artinya rumput laut, sehingga tak heran jika bahan utama kuliner ini adalah rumput laut yang kaya akan serat.

Sebagai penambah rasa, rumput laut akan disiram dengan parutan lengkuas dan bumbu yang sudah diulek. Kemudian diberi taburan parutan kelapa bakar untuk menambah cita rasa dan aroma.

7. Berengkes

Berengkes Kuliner Bali
Source: Grid.ID

Buat para pecinta ikan, kuliner khas Bali satu ini wajib kamu coba! Meski secara tampilan dan proses pengolahannya mirip dengan pepes ikan, tapi penggunaan rempah khas Bali dijamin membuat cita rasanya sangat berbeda.

Pertama-tama, ikan akan dibersihkan kemudian dibaluri dengan bumbu khas Bali dan dibungkus menggunakan daun pisang. Selanjutnya berengkes akan dikukus menggunakan api kecil hingga ikan matang dan bumbu meresap.

Rasa pedas dan gurih akan mendominasi menu olahan ikan ini.

8. Pie Susu

Pie Susu Kuliner Bali
Source: MasakApaYa

Tampaknya setiap wisatawan yang datang ke Bali belum afdol kalau nggak bawa pie susu sebagai buah tangan.

Kue kering dengan cita rasa manis dan gurih ini juga menawarkan tekstur yang cukup unik. Renyahnya kulit pie berpadu dengan legitnya susu akan menyatu dalam mulut kamu dalam sekali gigitan.

Oleh-oleh khas Bali ini juga sangat mudah kamu jumpai. Bahkan saat ini kamu juga sudah bisa menjumpai kreasi pie susu yang lebih kekinian lho. Seperti pie susu matcha, pie susu keju dan lain sebagainya.

Jadi, selain berburu objek-objek wisata cantik kamu juga wajib mencicipi sederet kuliner khas Bali di atas. Tentunya masih ada banyak makanan lezat lain yang bisa kamu nikmati disini. So persiapkan budget kamu untuk wisata kuliner di Bali ya!