13 Cara Memilih Tiket Pesawat dengan Harga Murah Tanpa Repot

13 Cara Memilih Tiket Pesawat dengan Harga Murah Tanpa Repot
13 Cara Memilih Tiket Pesawat dengan Harga Murah Tanpa Repot
Iron Man
Iron Man
Print PDF

Seiring berjalannya waktu, harga tiketpesawat semakin naik secara signifikan. Tak jarang, banyak masyarakatmengeluhkan kenaikan harga tiket pesawat tersebut. Kenaikan tiket pesawatsangat mengganggu kegiatan sebagian orang, terutama pada waktu liburan.

Banyak sekali orang yang ingin berliburatau pulang ke kampung dengan menggunakan pesawat. Namun, karena harga tiketpesawat yang kian meroket, tidak sedikit juga orang yang memilih untuk menahanhasratnya untuk bertemu sanak saudara ataupun berlibur ke tempat wisata idaman.

Nah, bagi Anda yang ingin tahu bagaimana tips dan cara memilih tiket pesawat murah walaupun sedang tidak ada promo, artikel ini sangat cocok untuk Anda. Langsung saja kita bahas apa saja tips dan cara memilih tiket pesawat dengan harga murah.

1. Pilih Waktu Keberangkatan yang Tepat

Ada banyak sekali pengalaman dari parapengguna maskapai penerbangan. Salah satu faktor yang mempengaruhi harga tiketpesawat adalah tanggal dan waktu keberangkatan. Apabila Anda ingin mendapatkantiket pesawat yang murah, sangat dianjurkan untuk tidak memesan tiket pesawatpada hari besar.

Biasanya, harga tiket pada akhir bulanakan lebih murah jika dibandingkan dengan awal bulan. Itu karena pada akhirbulan, banyak orang yang sudah kehabisan uangnya. Jadi, maskapai menurunkanharga supaya tiketnya tetap laku.

Selain itu, tiket pesawat juga mengalamikenaikan pada akhir pekan dan hari Senin. Maka, Anda harus menghindari beberapahari yang telah disebutkan. Disarankan untuk memesan tiket pesawat pada hariSelasa hingga Kamis.

Jika mendekati hari besar, yaitu sekitar5-10 hari sebelum, biasanya banyak maskapai penerbangan menyediakan promo tiket pesawat.Anda harus rutin mengecek harga tiket pesawat melalui aplikasi. Promo tiketpesawat juga sering terjadi pada bulan Februari-April dan September-November.

Selain tanggal, jam juga mampumempengaruhi harga tiket pesawat. Harga tiket pesawat pada pagi hari ataupunmalam hari tentunya akan jauh lebih murah dibandingkan harga tiket pada jamsibuk. Sebab, pada jam sibuk ada banyak orang yang memesan tiket pesawat,sedangkan pada pagi ataupun malam hari, jumlah pemesan tiket pesawat tidaksebanyak jamsibuk.

Apabila destinasi Anda berada di luarnegeri, berikut adalah daftar daerah dan bulan dengan harga tiket murah.

  • Januari : Singapore, Hongkong
  • Mei : Australia
  • Juni : Jepang
  • Oktober : Eropa

Akan sangat lebih baik jika Anda memesantiket 60 hari sebelum tanggal keberangkatan apabila tujuan Anda berada padadalam negeri. Jika tujuannya luar negeri, maka sebaiknya Anda memesan tiket 150hari sebelum keberangkatan.

2. Jadilah Member dan Berlangganan Newsletter

Banyak sekali maskapai penerbangan yangmengumumkan bahwa harga tiket pesawat turun melalui email ataupun sosial media. Nah, apabila Anda ingin mendapatkantiket pesawat dengan harga terjangkau, Anda harus rutin pantengin akun sosial mediamaskapai penerbangan.

Anda juga perlu berlangganan newsletter melalui email. Terkadang, adainformasi atau diskon yang disampaikan melalui email namun tidak di-upload pada sosial media. Tidak jarangjuga, isi pesan yang dikirim melalui email merupakan informasi terbaru. Denganbegitu, Anda bisa lebih tahu tren kapan maskapai mengirimkan email berupa diskon.

3. Perhatikan Destinasi Keberangkatan

Sebelum memesan tiket, tentunya Anda tahuke mana destinasi keberangkatan Anda. Biasanya, tiket pesawat untuk destinasiyang favorit akan lebih mahal dibandingkan dengan destinasi yang biasa saja.

Maka dari itu, Anda perlu keterampilankhusus untuk mendapatkan harga terbaik dengan tujuan keberangkatan yangpopuler. Tak jarang, harga tiket pesawat, terutama pada destinasi favorit akanlebih sering berubah. Dalam beberapa menit saja, harga sebuah tiket bisa naiksecara signifikan.

4. Bawa Barang Seperlunya Saja

Ketika akan menggunakan pesawat,sebaiknya Anda tidak perlu membawa barang yang berlebihan. Biasanya, maskapaipenerbangan hanya menyediakan bagasi dengan kapasitas 15kg. Tetapi, ada jugamaskapai yang menyediakan kapasitas bagasi yang lebih. Ukuran bagasi tersebuthanya berupa 1 buah koper yang ukurannya adalah sebagai berikut:

  • Panjang : maksimal 56cm
  • Lebar : maksimal 36cm
  • Tinggi : maksimal 23cm

Dimensi tersebut juga bisa berbeda-bedatergantung kebijakan dari setiap maskapai. Jadi, sebaiknya Anda mencari tahutentang kebijakan maskapai yang akan Anda gunakan. Tentunya, untuk ruteperjalanan domestik dan internasional memiliki harga bagasi yang berbeda.

Cukup beberapa barang yang memangbenar-benar diperlukan saja. Itu karena ketika membawa barang berlebihan, Andaakan terkena masalah excess baggage,yaitu Anda akan dikenai biaya tambahan per kg nya.

Tambahan biayanya pun tidak bisa dikatakan murah. Untuk maskapai Lion Air memiliki biaya tambahan Rp155.000 untuk 5kg, Rp310.000 untuk 10kg, dan masih banyak lagi. Sayang uangnya bisa digunakan untuk keperluan lain.

Baca Juga: 13 Tips Berlibur Hemat yang Menyenangkan dengan Uang Pas-Pasan

5. Ingin Menginap di Hotel? Pesan Tiket Pesawat danHotel Saja Sekaligus

Saat ini sudah banyak aplikasi yang mampumenyediakan layanan memesan tiket pesawat dan hotel sekaligus. Hal itu sangatmempermudah orang yang ingin menginap di hotel. Mungkin Anda akan berpikir jikamemesan tiket pesawat dan hotel sekaligus, akan membuat harga totalnya lebihmahal.

Namun, anggapan itu salah. Apabila Andaingin menginap di hotel, sebaiknya Anda memesan tiket pesawat sekaligus dengantiket hotel. Itu karena harga yang ditawarkan akan menjadi lebih murah. Selainitu, proses pemesanannya juga sangatlah mudah.

Anda tidak perlu repot memesan hotelketika baru sampai di tempat tujuan. Selisih biaya memesan tiket pesawat danhotel sekaligus dengan pemesanan terpisah yaitu bisa mencapai Rp500.000, bahkanlebih.

6. Pakai Incognito Mode

Pasti Anda pernah mengalami perbedaanharga ketika memesan pada web browser satu dengan web browser lainnya, ataupunperangkat satu dengan perangkat lainnya. Nah, hal tersebut dipengaruhi oleh cookie yang berada pada web browser Anda.

Hasil yang tampil pada pencarian Anda itutergantung cookie. Apabila Anda telahmemesan tiket pesawat sebelumnya, maka hasil yang akan muncul kemungkinan besarmenampilkan maskapai yang sama.

Dengan demikian, yang ditampilkan palingatas bukanlah harga termurah, namun maskapai atau sesuatu yang relevan denganapa yang pernah Anda cari atau Anda pesan sebelumnya. Nah, untuk mengakalinya,sebaiknya Anda gunakan mode Incognito.

Dengan mengaktifkan mode ini, Andaseolah-olah menjadi orang lain dan tidak memiliki riwayat pencarian dan cookies, sehingga hasil yang ditampilkanadalah sesuai dengan kenyataan. Cookiesakan selalu ter-reset apabila Andamembuka mode Incognito.

Cara mengaktifkan mode ini adalah tekanCtrl, kemudian Shift, lalu N untuk PC. Jika melalui smartphone, biasanya terdapat pengaturan “Aktifkan Incognito” padaweb browsernya.

7. Temukan Tiket Menggunakan Online Travel Agent

Apabila ingin mendapatkan harga tiketpesawat terbaik, sebaiknya Anda menggunakan aplikasi OTA (Online Travel Agent). Di Indonesia, sudah banyak OTA yangmenyediakan tiket pesawat yang beragam. Contohnya adalah : Traveloka,Tiket.com, pegipegi, dan masih banyak lagi.

Dengan menggunakan OTA, Anda dapatmenemukan tiket pesawat yang beragam dari berbagai maskapai penerbangan. Jadi,Anda tidak perlu lagi mencari dan membandingkan tiket pesawat dari berbagaimaskapai secara manual.

OTA sangat memudahkan Anda untukmembandingkan berbagai tiket pesawat dan mampu menampilkan hasil pencariansesuai dengan budget yang Andamiliki. Selain itu, pihak OTA sendiri sering memberikan promo ataupun diskontambahan bagi pengguna yang ingin membeli tiket pesawat pada platfrorm-nya.

8. Gunakan Bandara Sekunder

Maksud dari bandara sekunder adalahbandara yang ukurannya lebih kecil dibandingkan dengan bandara utama padadaerah atau kota tersebut. Selain bandara priemer, biasanya kota-kota besarmemiliki bandara sekunder.

Apabila sebuah maskapai penerbanganmendarat pada bandara sekunder, pasti biaya yang dikeluarkan akan lebih sedikitdibandingkan jika mendarat pada bandara utama. Sehingga, tiket pesawat Anda punakan lebih murah.

9. Jangan Pesan Tiket Langsung Dalam Jumlah Banyak

Apabila Anda ingin terbang dengan oranglain, sebaiknya Anda jangan langsung memesan tiket pesawat dalam jumlah banyak.Itu karena terkadang ada tiket pesawat yang apabila dibeli dalam jumlah banyak,akan memberikan harga lebih tinggi dari harga satuannya.

Untuk mengakalinya, Anda bisa membelitiket tersebut secara satuan supaya tetap mendapatkan harga yang lebih rendah.Apabila Anda ingin tetap bersama rombongan Anda, pastikan Anda memesan tiketuntuk nomor dan jam penerbangan yang sama dengan tiket sebelumnya.

10. Perhatikan Rute Transit

Jika Anda ingin ke suatu kota, cobaperhatikan apakah ada transit melalui jalur lain apa tidak. Misalnya, Anda inginke kota X, maka Anda bisa transit ke kota Y. Setelah itu, dari kota Y Andaberangkat lagi menuju kota X.

Rupanya, tips memilih tiket pesawat murahtersebut cukup efektif dan banyak dicoba oleh orang-orang untuk mendapatkanharga tiket terbaik. Selain itu, Anda juga bisa berkunjung ke kota tempat Andatransit.

11. Carilah Maskapai Dengan Fasilitas yang Cocok

Ada banyak maskapai yang menawarkanfasillitas yang lengkap, seperti makanan, minuman, hingga hiburan. Pastinya,harga tiket pesawat dengan fasilitas tersebut cukup mahal. Anda bisa memilihtiket pesawat dengan fasilitas yang tidak terlalu lengkap namun tetap membuatAnda nyaman.

12. Tentukan Tempat Duduk

Tidak semua tempat duduk memiliki hargatiket yang sama. Biasanya, untuk tempat duduk yang terletak dekat dengan mesinakan memiliki harga lebih murah, karena suaranya bising. Namun, jumlah kursi didekat mesin jumlahnya terbatas.

Jika jumlah rombongan Anda melebihijumlah kursi yang di dekat mesin, Anda bisa memesan tiket untuk kursi dekatmesin, kemudian Anda pesan lagi tiket untuk kursi lainnya. Tujuannya, supayaharga tiket tempat duduk yang berada di dekat mesin tidak berubah.

13. Manfaatkan Program Frequent Fly

FrequentFly adalah suatu program yang dilakukan olehkebanyakan maskapai penerbangan. Pada program ini, jika Anda menggunakan suatumaskapai, maka Anda akan mendapatkan semacam poin yang bisa Anda tukar dengandiskon, ataupun bonus bagasi. Bahkan, Anda bisa mendapatkan gratis penerbanganuntuk maskapai tersebut.

Tentunya, kebijakan dan jumlah poin darisetiap maskapai penerbangan berbeda-beda. Anda perlu mencari informasi terkaitkebijakan dan program tersebut pada setiap maskapai.

Nah, itulah 13 tips memilih tiket pesawatsupaya Anda bisa mendapatkan harga murah tanpa perlu repot. Dengan demikian,rencana liburan yang telah Anda susun tidak terganggu dengan kendala biaya.