10 Cara Meminta Tolong dan Bantuan Kepada Seseorang yang Baik dan Benar

10 Cara Meminta Tolong dan Bantuan Kepada Seseorang yang Baik dan Benar
10 Cara Meminta Tolong dan Bantuan Kepada Seseorang yang Baik dan Benar
Iron Man
Iron Man
Print PDF

Sebagai makhluk sosial yang saling membutuhkan satu sama lain, ada kalanya kita untuk meminta sesuatu kepada orang lain, baik berupa meminta tolong atau meminta bantuan. Meminta tolong bukan hanya ditujukan untuk orang-orang yang kita kenal saja seperti teman, sahabat, keluarga, orangtua, saudara, pacar, dan pasangan, melainkan bisa kepada siapapun.Terkadang kita hanya bersikap baik kepada orang-orang yang kita rasa suatu saat nanti akan membutuhkan bantuannya kemudian mengabaikan orang-orang yang sama sekali tidak kita butuhkan.Ini adalah persepsi yang salah. Bisa jadi lho suatu saat nanti kamu akan meminta bantuan kepada orang-orang yang sama sekali tidak kamu kenal sebelumnya, termasuk kepada orang yang kamu abaikan.Ingatlah pepatah mengatakan “Roda itu berputar. Kadang diatas kadang juga dibawah.”Lalu bagaimana cara dan tips meminta tolong kepada orang yang baik dan benar? Berikut ini adalah cara meminta tolong dan bantuan kepada seseorang yang baik dan benar.

1. Pastikan dia orang yang tepat untuk kamu minta sesuatu

Pixabay
Sebelum meminta sesuatu, pastikan kamu mengetahui latar belakang orang yang hendak kamu mintai itu. Jangan sampai kamu mempermalukan diri sendiri dengan meminta sesuatu hal-hal yang tidak sesuai dengan kondisi dan kemampuan orang tersebut. Misalnya meminta tolong sama orang yang lagi sakit, lagi buru-buru, atau lagi sibuk.

2. Temukan waktu yang tepat

inquizitivemind.com
Ketika kamu lagi ada permintaan sama seseorang, maka pilihlah waktu yang tepat, waktu yang setidaknya Kamu tahu bahwa apa yang akan kamu katakan nanti dapat di dengarnya dengan baik.“Karena terkadang orang-orang cenderung sulit untuk mendengarkan jika mereka lagi marah, stres, atau menjalani hari-hari yang sulit”.Misalnya ketika kamu ingin meminta uang jajan sama orangtua. Sebelum meminta, kamu mungkin akan lihat dulu suasana hatinya atau eksrepesi wajah orangtua mu. Kalo misalnya hatinya lagi senang dan wajahnya terlihat bahagia, mungkin barulah kamu berani untuk meminta uang jajan kepadanya. Hal ini terjadi karena rasa yakin bahwa perkataanmu akan di dengar dengan baik.

3. Berlatih berkata-kata

eltubazodigital.com
Sebelum meminta tolong, ada baiknya kamu mempersiapkan kata-katanya terlebih dahulu. Karena konyol jika kamu ingin meminta tolong tapi kamunya malah salah ngomong.Pastikan kata-kata yang kamu persiapkan adalah kata yang memang baik untuk di dengar dan terkesan tidak ada yang memaksa. Karena posisi kamu saat ini meminta tolong bukan diminta tolong. Jadi perhatikanlah etika dalam berkata-kata.

4. Belajar percaya diri

edisusilo.com
Jangan memikirkan seberapa besar rasa gengsimu saat ini, kalo memang kamu butuh, kenapa tidak menurunkan ego diri sendiri.Memang terkadang untuk meminta sesuatu kepada orang lain, kadang ada secuil rasa gengsi yang menghalangi, bukan kamu saja kok, semua orang juga merasakannya.Tapi coba pikirkan lagi, apakah dengan menjaga harga diri bisa membuatmu berkembang dan maju? Atau masalahmu bisa teratasi? Sama sekali tidak!Terkadang ada kalanya kita harus menurunkan sedikit saja harga diri, jangan pedulikan apa yang dipikirkan orang lain saat ini, tapi pahami dampaknya di masa depan.Baca Juga: 40 Kata Kata Terserah Apa Kata Orang yang Penting Saya Bahagia

5. Berikan timbal balik

Unsplash
Jika perlu, kamu bisa menawarkan sesuatu sebagai balasannya. Bukan bermaksud mengajarkan seseorang untuk tidak ikhlas dan pamrih, tapi terkadang ada kalanya kita harus belajar rasa timbal balik “kebaikan dibalas dengan kebaikan”.Misalnya saat kamu minta tolong teman untuk membantumu mengerjakan tugas matematika karena kamu tidak pintar matematika. Sebagai balasannya, kita akan membantu dia mengerjakan tugas fisika karena dia tidak mengerti fisika.Intinya temukan cara sehingga kamu tidak terlihat sedang meminta tapi sedang berkompromi.

6. Jangan berbasa-basi

Hipwee
Saat kamu ingin meminta sesuatu sama seseorang, maka katakanlah dengan jelas apa yang lagi kamu inginkan dan butuhkan, bukannya berbelit-belit. Tujuan kamu disini untuk meminta tolong bukan untuk mendongeng.Misalnya, saat kamu minta tolong sama pacar untuk jemput kamu di rumah teman, Nah tugas kamu adalah langsung to the point aja, “Kamu bisa jemput aku gak?” bukan malah ngasih-ngasih kode (alien) yang sulit dimengerti.

7. Persiapkan sikap yang baik

Pixabay
Melihat bagaimana ekspresi orang lain saat menilai cara kamu mengajukan permintaan adalah salah satu hal yang terpenting. Usahakan kamu bersikap friendly, sopan, menggunakan tata bahasa yang tepat, dan berkomunikasi dengan baik.Intinya buatlah percakapan kalian semenarik mungkin dan senyaman mungkin. Jika suasana sudah mulai mencair, maka mulailah untuk membicarakan yang lebih serius lagi yaitu tujuanmu untuk meminta tolong.

8. Jangan mendesak seolah-olah kamu yang paling penting

dreamstime.com
Jangan pernah merasa diri kamu yang paling penting, sehingga kamu mendesak orang lain yang kamu mintai sesuatu untuk segera melakukan apa yang kamu mau.Coba pikirkan lagi bahwa orang lain pun punya urusan pribadinya masing-masing dan punya juga masalah kehidupan. Ada baiknya kamu bersikap sabar dan mulai lagi meminta tolong secara halus.

9. Perhatikan orang-orang yang membantu kamu

gudangsiki.com
Tidak peduli apakah permintaanmu itu sulit atau mudah dilakukan, coba perhatikan orang-orang yang sedang kamu mintai sesuatu itu.Misalnya saat kamu meminta bantuan dan meminta tolong. Orang yang ikhlas akan membantumu dengan rasa senang hati. Sebaliknya, orang yang dari awal sebenarnya tidak mau membantu, mereka cenderung dengan setengah hati dalam membantumu, bahkan tidak jarang akan menolak permintaan kamu itu.Maksud dari kita memperhatikan disini supaya kita tidak melupakan mereka yang benar-benar ikhlas membantumu. Kemudian jangan pernah bersikap berat hati saat kamu membantu orang lain. Karena pahamilah sesuatu yang tidak ikhlas itu tidak baik di hati.

10. Ucapkan Terima kasih

idealistcareers.org
Orang yang membantumu berhak mendapatkan ucapan terima kasih. Waktu semua orang itu berharga, dia mau meluangkan waktu untukmu yang berarti dia peduli denganmu.Setidaknya, coba untuk mengatakan “Terima Kasih” dari lubuk hati yang paling dalam. Percayalah, orang yang membantu kita tidak mengharapkan apa-apa. Mungkin baginya kata “Terima Kasih” adalah sebuah penghargaan untuknya atas apa yang dilakukannya untuk kita.Saat mendengar kata Terima Kasih darimu, maka dia mungkin akan sangat menghargainya, dan kemungkinan besar jika Anda membutuhkan bantuannya lagi, maka dia akan melakukannya dengan senang hati.