Back to nature, begitulah kampanye yang seringdidengung-dengungkan agar kita bisa hidup lebih bersahabat dengan alam. Alammenyediakan warisan kekayaan yang tidak ternilai untuk diolah dan dimanfaatkanmanusia. Bagi anda pencinta travel, apalagi hobby traveling di alam bebas,biasanya anda menyukai segala sesuatu yang natural. Karena itu Essential Oilwajib dibawa saat traveling, meskipun anda bukan traveler yang suka berkelilingdi alam bebas sekalipun.
Essential oil memang berasal dari alam, tapi bukan berartianda bisa mengambil bahan-bahannya langsung dari alam selama anda traveling danmembuatnya langsung secara instant. Karena itu anda wajib bawa, sebagai salahsatu isi perlengkapan tas anda.
Essential oil memiliki banyak manfaat yang sudah terbukti dan handal selamaribuan tahun digunakan oleh banyak orang secara ekstensif, sebagai terapipengobatan tradisional, meningkatkan imunitas tubuh, menyembuhkan luka,meningkatkan memori ingatan, memperbaiki pernapasan dan kegunaan lainnya, karenasifat alamnya yang berasal dari ekstrak tumbuhan seperti biji, buah, batang,daun, akar, bunga, atau bagian lain dari tumbuhan lainnya.
Essential oil akan sangat membantu dimana pun anda berada, terutamaketika anda mengalami perjalanan traveling jauh dari rumah. Biasanya sebelumtraveling, anda mungkin mempersiapkan segala perlengkapan yang dibutuhan selamadalam perjalanan, terutama barang-barang kecil atau sepele, namun sangatdibutuhkan saat perjalanan liburan anda.
Sebagai contoh seperti perlengkapan toiletris, pembersih wajah, sabun,sampo, conditioner, pasta gigi, sikat gigi, dan lain-lain. Belum lagi beberapabarang tambahan, yang sebenarnya tidak perlu-perlu sekali saat liburan, namunberguna juga, seperti alat cukur, penyumbat telinga, lotion, sisir, kaca, hair spray,jelly rambut, hair dryer kecil, pemotong kuku, kontak lensa, headphone danperlengkapan lainnya.
Ada satu lagi barang bawaan yang sebaiknya anda jangan lupa bawa,yaitu Essential Oil. Tidak perlu membawa banyak jenis minyak essential, cukupbawa satu dengan ukuran botol kecil sudah cukup. Tapi kalau anda mau bawabeberapa jenis essential oil, juga lebih bagus, tapi pastikan dengan ukuranbotol kecil, agar tidak merepotkan barang bawaan anda selama dalam perjalanan.
Setidaknya 1 botol diletakkan pada tempat-tempat yang mudah diambil,seperti dalam kantong, dompet, atau tas kecil yang dibawa, sehingga kondisidarurat bisa cepat diambil, contohnya ketika anda merasakan mual. Sebelumbicara manfaat, berikut beberapa rekomendasi essential oil yang bisa dan sebaiknyadibawa saat liburan.
- Peppermint: Essential oil ini berasal dariekstrak pohon permen. Biasanya digunakan untuk memperbaiki masalah pencernaandan menghilangkan rasa mual.
- Lemon: Essential oil yang dihasilkan dariekstrak buah lemon ini banyak sekali manfaatnya, biasanya sangat bagus untukmeningkatkan mood. Selain itu bisa digunakan untuk membersihkan noda atau zatmembandel lainnya.
- Campuran Rempah-Rempah: Essentialoil ini yang berasal dari ekstrak beberapa rempah-rempah seperti campuran daunsalam, kayu putih, peppermint, teh, lemom, kapulaga, dan ravensara. Biasanyaminyak essential ini digunakan untuk mengatasi masalah pernapasan.
- Lavender: Essential oil ini berasal dari ekstrakbunga lavender. Selain aromanya yang bisa membuat tenang, minyak essential oil ini bisa menghindarkan dari gigitan serangga sepertinyamuk, dan mengurangi rasa sakit apabila tergigit serangga.
- Frankincense: Essential oiljenis ini berasal dari ekstrak bahan-bahan yang biasanya digunakan untukmembuat kemenyan. Biasanya essential oil ini membantu menenangkan saat tidur.
Adapun manfaat essential oil saat traveling adalah sebagai berikut:
1. Membantu Tidur Lebih Nyenyak
Kebayang dong padatnya aktivitas anda selama liburan. Pastinya setelahberaktivitas seharian, tubuh anda akan lelah. Essential oil akan membantu anda tidurlebih nyenyak dengan aromaterapinya. Anda bisa memasukkan beberapa tetesessential oil favorit anda ke dalam sebuah alat diffuser, yang digunakan untukmenyebarkan essential oil di dalam ruangan dan dapat diserap oleh tubuh.
Untuk jumlah tetesnya tergantung dari besar kecilnya alat diffuser. Diluar banyak dijual diffuser dengan ukuran super mini dengan bentuk yang mudahdibawa yang bisa diselipkan dalam koper. Sehingga anda tidak repot membawanya.Tidur dengan menghirup aroma essential oil akan membuat anda lebih segar padasaat bangun dan bersemangat saat akan memulai agenda perjalanan liburan andaberikutnya.
2. Menyegarkan Minuman
Beberapa tetes essential oil lemon yang dimasukkan ke dalam botolminuman yang anda bawa selama perjalanan atau anda beli di jalan, bisa meningkatkansemangat dan mood pada siang hari, saat anda sibuk jalan-jalan. 1-2 tetes cukupuntuk 1 botol minuman berisi 500 ml. Catatan, makanan atau minuman yang sudahdiberikan essential oil sebaiknya tidak diberikan kepada balita, karenaberbahaya.
3. Mengurangi Rasa Mual
Kadang di tempat baru, anda harus menghadapi aroma tak sedap. Tidakhanya itu, mungkin selama perjalanan anda mabuk laut, mabuk udara, mabuk daratyang membuat anda menjadi mual. Aroma essential oil, bisa meredakan danmenghilangkan rasa mual tersebut. Anda bisa gunakan essential oil peppermintsebagai penghilang rasa mual.
4. Pengharum Koper/Tas
Anda memang harus memperhatikan kelengkapan barang bawaan anda selamaperjalanan liburan. Tidak hanya isi dan kelengkapannya saja. Aroma pun wajibanda perhatikan. Selipkan kain kecil yang sudah diberi beberapa tetes essentialoil dengan aroma kesukaan anda, sehingga bisa menjaga aroma di dalam isikoper/tas anda selama dalam perjalanan.
5. Membersihkan Muka
Berkeliling menikmati liburan pasti membuat wajah anda kotor.Essential oil jenis lemon bisa anda gunakan 1 tetes ke dalam krim pembersihmuka aagar mendapatkan hasil maksimal dalam proses pembersihan. Sehingga wajahanda bersih, lebih segar dan tentunya tetap terjaga dari bakteri-bakteri nakal,seperti bakteri yang menimbulkan jerawat, dan-lain-lain.
6. Melembabkan Kulit
Berikan 1 tetes essential oil lemon pada krim lotion untuk membantu lotion bekerja secara maksimal melembabkan kulit anda dan melindunginya selama perjalanan.
Baca Juga: 11 Cara Mengencangkan Kulit Wajah dengan Bahan Alami
7. Membersihkan Kotoran
Saking asiknya berkeliling jalan-jalan menikmati liburan, mungkin andatidak sadar ada kotoran yang menempel di pakaian, bahkan mungkin menempel ditubuh anda. Contohnya getah tumbuhan yang mungkin menempel di tubuh anda ketikaanda jalan-jalan dihutan lindung, kebun atau wisata alam lainnya. Essential oilbisa membantu menghilangkan noda, seperti getah secara maksimal. Dengan caramengoleskan pada spot noda yang menempel.
8. Menghilangkan Rasa Sakit Gigitan Serangga
Liburan tidak harus menginap di hotel-hotel bagus yang jauh dariserangga, seperti nyamuk. Bisa saja anda melakukan perjalan liburan di alamlepas dan bisa saja anda tidur dalam kemah-kemah yang tentu tidak ada jaminanbebas dari gigitan nyamuk. Minyak essential oil jenis lavender akan bisamengurangi dan menghilangkan rasa sakit gigitan tersebut. Tidak hanya itu aromaessential oil jenis lavender akan mengusir serangga agar tidak mendekati tempatanda beristirahat.
9. Minyak Pijat
Essential oil bisa digunakan sebagai pengganti minyak pijat yang amandengan aroma yang menyegarkan dan wangi, dimana anda bisa gunakan ketika andamengalami cidera atau keseleo selama perjalanan liburan. Atau digunakan hanyauntuk memijat agar membuat tubuh anda lebih relax.
10. Pernapasan
Dalam kondisi darurat, minyak essential akan sangat bermanfaat.Apalagi ketika anda mengalami masalah pernapasan. Menghirup aroma essential oilakan memperbaiki sistem saluran pernapasan anda. Ibaratnya sebagai penggantialat inhaler.