Marketing atau pemasaran menjadi kunci penting dalam menentukan kesuksesan suatu bisnis. Fungsi dari marketing itu sendiri adalah memperkuat bisnis dengan tujuan untuk menghasilkan nilai komersil yang lebih dari yang ditargetkan.
Tidak hanya bisnis kecil, bisnis yang sudah memiliki nama pun juga perlu melakukan pemasaran agar jangkauan pelanggannya lebih luas lagi.
Salah satu strategi marketing ialah dengan mengikuti perkembangan digital yang ada. Berikut aplikasi sosial media yang wajib dimiliki oleh para pengusaha bisnis online.
1. Instagram
Sejak awal kemunculannya, Instagram telah menjadi platform media sosial yang merajai di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Fitur-fitur yang dikembangkan pada aplikasi ini pun sangat bervariasi. Tidak heran jika para pengguna sangat setia dengan platform ini.
Kelebihan paling menonjol dari Instagram ialah kemampuannya dalam meningkatkan engagement tertinggi di antara pengguna. Fakta tersebutlah, yang semakin menguatkan tekat pengguna untuk menjadikan Instagram sebagai portofolio.
Hampir sebagian besar penggunanya ialah pelaku bisnis. Untuk men-support para pembisnis, Instagram pun meluncurkan fitur Instagram for Business.
Intagram for Business ini memiliki fitur-fitur tambahan seperti adanya fitur tombol kontak, fitur iklan, insight, fitur swipe up, dan fitur-fitur terbaru.
2. TikTok
Sejak kemunculannya di tahun 2016, TikTok telah mampu menarik peminatnya. Sebenarnya, nama aplikasi ini bukan TikTok, melainkan Douyin. Karena ingin meng-ekspansi ke luar negara China, barulah namanya di ganti menjadi TikTok agar lebih eyecatching.
Di tahun 2018, TikTok menjadi salah satu aplikasi paling populer di Indonesia. Meskipun memiliki jumlah pengguna terbanyak dalam waktu cepat, aplikasi ini selalu memberikan terobosan terbaru dengan mengembangkan fitur-fitur terbaru.
Jika dari awal TikTok dan musik telah menjadi satu-kesatuan. Kini, TikTok telah melebarkan sayapnya untuk men-support para pelaku bisnis. Sebab dari kemunculannya, aplikasi ini telah banyak membantu para pelaku bisnis dalam mempromosikan produk jualannya. Artinya, aplikasi TikTok bisa menjadi media marketing bagi para penjual online.
Hal tersebutlah semakin meningkatkan kepercayaan perusaahan ini untuk mengembangkan TikTok sebagai aplikasi olshop. Dengan fitur TikTok Shop, penjual dan pembeli bisa langsung melakukan transaksi tanpa harus berpindah aplikasi lain.
3. Facebook
Sebelum ada Instagram dan TikTok, media sosial Facebook telah ada lebih dulu. Sampai saat ini saja perkembangan platform ini masih bagus. Inovasi yang diberikan pun semakin menarik dan mengikuti platform pesaing lainnya.
Facebook menjadi salah satu platform yang di unduh oleh berbagai kalangan, dari orang dewasa hingga anak-anak. Fitur yang paling unggul di Facebook ialah fitur iklan.
Meskipun telah melakukan marketing di media sosial yang lain. Namun, hampir sebagian besar para pengusaha yang telah memiliki brand, memilih facebook sebagai tempat pomosi iklan produknya. Hal ini dikarenakan jaungkauan platform ini lebih luas dibanding medsos yang lain.
Ketika jaungkaunnya luas, maka kemungkinan besar produk atau brand tersebut akan lebih banyak dikenal. Pada akhirnya, masyarakat atau pengguna (calon pembeli) akan tertarik dan membeli produk tersebut.
Itu tadi ketiga media sosial yang wajib kamu miliki untuk mengembangkan bisnis. Tapi, tunggu dulu. Berjualan online tidak sampai disitu itu ya! Bagi yang berpikir tinggal jualan dengan upload saja itu sangat salah besar.
Oleh karena itu, pelajari strategi pemasaran terlebih dahulu. Salah satu strategi pemasaran yang wajib dikuasai ialah editing produk.
Foto dan video yang terlihat bagus serta menarik tentu akan lebih banyak memikat para calon pembeli. Pada akhirnya, mereka akan melakukan transaksi pembelian produk. Berikut aplikasi editing foto dan video untuk menunjang bisnis olshop kamu!
1. Canva
Canva merupakan aplikasi yang dapat di akses secara gratis. Tidak hanya digunakan untuk edit foto saja. Aplikasi ini juga bisa digunakan sebagai edit video juga lho!
Kerennya lagi, Anda bisa membuat desain tanpa perlu menginstall aplikasinya. Banyak tools canva dengan beragam design dan animasi yang dengan mudah digunakan dan edit.
Jadi untuk yang sedang tidak memiliki ide konsep, bisa menggunakan tools yang ada. Banyak sekali template yang disedikan dan semuanya gratis. Anda hanya tinggal edit atau juga bisa langsung pakai.
Kelebihan aplikasi canva
- Memiliki fitur yang lengkap daripada aplikasi editing lainnya
- Penggunaan aplikasi ini tidak sulit (mudah dikelola oleh pemula)
- Banyak beragam variasi template gratis yang diberikan
- Bisa digunakan untuk edit foto dan video
- Memiliki template untuk platform media sosial
- Membantu konten kreator dalam berkreasi
Namun, bagi yang ingin menikmati fitur-fitur terbaik dari Canva, Anda bisa join ke Canva pro. Meski layanan tersebut tidak gratis, namun fiturnya dijamin berbeda, menarik, dan pastinya berkualitas.
2. Inshot
Dari banyaknya apliaksi edit video dari HP, Inshot menjadi salah satu aplikasi yang paling di rekomendasikan. Mudah di akses, gratis, dan tidak memakan ruang memori menjadi alasan pemilihan aplikasi ini.
Banyak fitur profesional yang bisa digunakan secara gratis. Tidak hanya edit video, Inshot juga bisa edit foto lho.
Fitur edit video pada aplikasi Inshot tergolong sangat lengkap, di antaranya seperti mengatur kecerahan, mengatur kecepatan, memotong dan memangkas video, menggabungkan video dan atau foto, dan mengkompres video dalam format HD. Kerennya lagi, aplikasi ini mampu mengkonversi tampilan dalam bentuk foto menjadi klip video.
Menggunakan aplikasi Inshot tidak ada istilahnya kreator akan kehabisan ide. Sebab, di Inshot kreator akan menemukan banyak beragam pilihan filter, emoji, efek transisi, dan background musik yang dimiliki. Dari semua aplikasi olshop diatas, mana yang sudah kamu miliki?