Gunung merupakan salah satu destinasi wisatayang paling sering dikunjungi dan menjadi incaran favorit bagi para pelancong.Itu karena perlu perjuangan menghadapi medan yang cukup menantang untuk tiba dipuncak gunung. Mendaki gunung itu memerlukan persiapan yang sangat matang.
Untuk yang sudah terbiasa mendaki gunung puntetap harus mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik, apalagi bagi pemulayang belum pernah menikmati perjuangan mencapai puncak gunung.
Setiap gunung memiliki tingkatan kesulitanmedan yang berbeda-beda. Ada yang mudah, sedang, dan cukup susah dan terjaluntuk dilalui. Apabila Anda belum memiliki pengalaman mendaki gunung denganbaik, sebaiknya Anda memilih untuk mendaki gunung dengan jalur pendakian mudahataupun sedang.
Jangan sesekali Anda mencoba untuk menaklukkangunung dengan medan yang terjal ketika Anda belum memiliki pengalaman yangcukup. Karena, untuk dapat menaklukkan gunung yang bermedan terjal, dibutuhkanfisik yang kuat serta pengalaman yang cukup.
Bahkan, pendaki yang dirasa sudah kuat danberpengalaman pun tetap harus berhati-hati saat mendaki gunung dengan jalurpendakian yang terjal. Memang, mendaki gunung membutuhkan perjuangan yang cukupkeras untuk dapat tiba di puncak.
Namun, ketika Anda sudah sampai pada puncak gunung, Anda akan disuguhkan dengan keindahan panorama yang membuat rasa lelah Anda hilang seketika. Maka dari itu, untuk dapat sampai ke puncak dengan selamat, Anda perlu memperhatikan tios-tips mendaki gunung. Apa saja tipsnya? Langsung saja kita bahas
1.Pastikan Tubuh Anda Benar-benar Fit
Kesehatan dan daya tahan tubuh merupakan unsuryang paling penting bagi seseorang sebelum memutuskan untuk bepergian, apalagibepergian ke tempat yang membutuhkan tenaga ekstra seperti gunung.
Meskipun kelihatannya sepele, namun apabilatubuh Anda dalam kondisi kurang fit ataupun kurang sehat, maka itu sangatmembahayakan perjalanan Anda ketika akan menuju puncak gunung.
Banyak orang yang dalam kondisi tidak fit, namuntetap memaksakan untuk menaklukkan medan pendakian ke puncak gunung. Akhirnya,pendaki tersebut hanya sampai di tengah jalan saja, kemudian beristirahat sejenak dan berbalikarah.
Ada juga yang justru malah pingsan danmenyusahkan pendaki lain, hingga akhirnya pendaki lain memberikan pertolongankepada orang tersebut dan menunda pendakian mereka. Tentunya, Anda tidak inginkan hal tersebut menimpa diri Anda?
Nah, maka dari itu Anda harus dapat memastikanbahwa keadaan tubuh Anda benar-benar fit dan siap untuk berpetualangmenaklukkan medan yang berbatu untuk mencapai puncak gunung. Jangan pernahmenyepelekan kesehatan Anda hanya demi kegiatan yang Anda senangi.
Untuk menjaga kondisi tubuh Anda supaya tetapbugar dan fit, sebaiknya Anda makan dengan teratur dan rutin mengkonsumsivitamin bagi Anda yang terbiasa mengkonsumsi vitamin. Selain itu, Andasebaiknya jangan tidur larut malam sebelum hari petualangan Anda ke gunung.
Anda juga perlu rutin berolahraga selamaberhari-hari sebelum hari-H supaya kondisi tubuh Anda kuat dan stamina Andatidak mudah habis.
2.Jangan Lupa Bawa Air Mineral yang Cukup
Perjalanan menuju puncak gunung tidaklahmudah. Anda sangat membutuhkan air untuk menjaga stabilitas tubuh Anda. TubuhAnda akan selalu membutuhkan air. Sedangkan ketika mendaki gunung, cairan yangada di dalam tubuh Anda akan lebih cepat terkuras habis.
Maka dari itu, Anda perlu membawa cadangan airmineral dengan kapasitas 3 liter untuk mengganti cairan yang hilang dari tubuh.Anda bisa membawa 2 botol dengan masing-masing botol berkapasitas 1.5 liter.
3.Bawa Bekal Makanan Sesuai Dengan Kebutuhan
Saat mendaki gunung, Anda sangat membutuhkanbekal logistik untuk mengisi tenaga Anda ketika sedang dalam perjalanan.Logistik merupakan hal yang sangat penting apabila Anda ingin mendaki gunung.
Anda tidak bisa mendaki gunung tanpa membawabekal berupa makanan. Mau tidak mau, Anda pasti membutuhkan asupan makananuntuk mengisi tenaga yang terkuras selama perjalanan. Jangan pernah berpikirbahwa dengan membawa mie instan sudah cukup untuk memenuhi kebutuhan Anda.
Anda boleh membawa mie instan, namun Andatetap harus membawa nasi dan lauk untuk kebutuhan pokok. Jangan sampaikebutuhan pokok Anda hanya mie instan saja. Anda juga bisa membawa kopi, gula,dan air panas untuk menemani saat istirahat Anda.
4.Jika Anda Lelah, Jangan Malu Untuk Bilang
Jika Anda lelah dalam perjalanan menuju puncakgunung, itu wajar. Janganlah malu dan merasa berkecil hati apabila Anda lelahdan rombongan Anda belum lelah. Apabila Anda merupakan seorang pendaki pemula,pasti belum memiliki pengalaman mendaki yang baik, sehingga Anda akan lebihmudah lelah.
Rombongan Anda pasti akan mengerti apabilaAnda bilang kepada mereka kalau Anda lelah. Anda jangan pernah meremehkan halini. Karena kalau Anda lelah, tubuh Anda akan kurang maksimal saat perjalananselanjutnya.
Kalau Anda memaksakan diri untuk tetapmelajutkan perjalanan, maka bukan hal yang tidak mungkin Anda akan pingsan diperjalanan. Kalau sudah begitu, justru Anda akan lebih menyusahkan rombonganAnda.
Intinya, ketika Anda sedang mendaki gunung,jangan pernah mengutamakan gengsi ataupun rasa tidak enak. Saat itu, yangterpenting adalah kesehatan dan keselamatan Anda dan rombongan. Karena, untuksampai ke tujuan utama yaitu puncak gunung, sangat diperlukan tubuh yang fit.
5.Jangan Lupa Mendaftar
Mungkin, beberapa pendaki menganggap remeh haltersebut. Namun, hal ini sangat bermanfaat bagi semua pendaki, termasuk Anda.Alangkah baiknya Anda mendaftarkan diri sebelum mendaki gunung.
Pihak pendakian gunung akanmenyediakan form pendaftaran bagi pendaki. Tapi, kalau ada form pendaftaran,tidak ada salahnya Anda mendaftar. Pendaftarannya juga tidak membutuhkan waktuyang lama.
Ketika Anda mendaftar, maka data diri Andasudah tercantum. Apabila pada tanggal yang sudah ditulis Anda belum turun, makatim pencarian akan menyusuri gunung untuk mencari Anda. Mereka akan berusahauntuk menemukan Anda.
Tentunya, itu sangat bermanfaat bagi Anda.Beberapa gunung yang mengharuskan pendakinya untuk mendaftar adalah GunungSemeru, Gunung Kerinci, dan lain-lain.
6.Jangan Lupa Pelajari Jalur Gunung yang Akan Didaki
Sebelum berpetualang mendaki gunung, alangkahlebih baik kalau Anda mempelajari lokasi yang akan didaki. Itu karena tiapjalur pendakian gunung memiliki medan yang berbeda-beda. Anda harus pahamlokasi pendakian yang akan Anda lalui. Dengan begitu, Anda akan memilikipersiapan yang lebih tepat terhadap medan yang akan Anda hadapi.
7.Beritahu Orang yang Anda Percaya
Tips mendaki gunung yang ketujuh adalah denganmemberitahu orang terdekat Anda. Ketika Anda memutuskan untuk mendaki gunung,Anda sebaiknya memberi tahu dan meminta izin kepada orang-orang terdekat Anda,seperti orang tua, sahabat, ataupun kekasih. Dengan begitu, mereka tahu kondisidan keadaan Anda.
Anda juga harus sering-sering memberi kabar kepada mereka supaya mereka tidak khawatir. Selain itu, lokasi Anda pun akan lebih terpantau oleh mereka. Sehingga kalau terjadi apa-apa dengan Anda, Anda akan lebih mudah ditemukan.
Baca Juga: 12 Tips Traveling Untuk Perempuan Supaya Tetap Aman dan Nyaman
8.Gunakan Alas Kaki yang Cocok Dengan Media Perjalanan
Bagi Anda yang ingin mendaki gunung, Andaharus dapat menyesuaikan antara alas kaki yang akan Anda gunakan dengan mediayang akan Anda hadapi. Jangan sampai Anda menggunakan high heels untuk mendaki gunung.
Sangat berbahaya bagi Anda jika mendaki gunungdan menghadapi medan yang berbatu dengan menggunakan high heels. Bisa-bisa, Anda tergelincir dan mengalami luka akibatketidaksesuaian antara alas kaki Anda dengan media perjalanan menuju puncakgunung.
Alangkah baiknya Anda menggunakan sepatuketika akan mendaki gunung dan jangan menggunakan sandal. Itu karena, medanyang akan Anda lalui cukup kasar sehingga dapat membuat kaki Anda sakitwalaupun Anda menggunakan sandal.
9.Bawa Pakaian yang Tebal Untuk Menghangatkan Tubuh
Poin ini wajib bagi semua pendaki yang inginmendaki gunung. Temperatur di puncak gunung atau di perjalanan menaiki gunungsangatlah dingin. Anda sangat membutuhkan pakaian tebal atau jaket yangberfungsi untuk membuat tubuh Anda tetaphangat dan terhindar dari dingin.
Mungkin, ketika belum berangkat Anda merasasuhunya panas. Namun, ketika sudah di perjalanan, Anda pasti akan merasakansuhu yang lebih dingin. Jangan lupakan untuk membawa jaket. Banyak loh parapendaki yang tidak membawa jaket, kemudian mereka tidak kuat menahan suhu yangdingin di perjalanan.
Ada juga para pendaki yang tidak membawa jaketdan kemudian tetap nekat menuju puncak, namun hal tersebut sangat berisiko. WalaupunAnda merasa di bawah sangat panas, namun tidak ada salahnya Anda membawapakaian hangat untuk digunakan ketika Anda butuh untuk menghangatkan badan.
10.Jangan Lupa Bawa Obat-obatan
Tips mendaki gunung yang satu ini rupanyakerap dilupakan oleh sebagian pendaki. Tidak menutup kemungkinan ketika sedangdi perjalanan mendaki gunung, ada yang terluka atau sakit. Nah, untuk itulahAnda perlu membawa obat-obatan sebagaipertolongan pertama.
Jangan pernah meremehkan hal ini danmenganggap bahwa Anda akan aman-aman saja. Dengan membawa obat seperti P3K danobat pribadi, sama saja Anda sudah selangkah dalam mempersiapkan diri.
11.Sebaiknya Anda Melapor di Setiap Pos Pendakian
Saat mendaki gunung, pastinya Anda akanmenghampiri beberapa pos pendakian di perjalanan. Pos tersebut berfungsi untukberistirahat apabila Anda atau rombongan Anda mengalami kelelahan. Selain itu,biasanya di pos tersebut, Anda diminta untuk melaporkan bahwa Anda sudah sampaidi pos tersebut.
Tujuannya adalah, apabila Anda menghilang dantidak kunjung ditemukan, tim pelacak akan lebih mudah untuk menelusuri jejakAnda karena memiliki data di mana lokasi terakhir Anda. Pada pos inilah, timpetugas biasanya memberitahu orang-orang terdekat Anda bahwa Anda sudah sampaidi titik pos tersebut.
Dengan begitu, rasa khawatir pada orang-orangterdekat Anda bisa sedikit berkurang. Karena sangat tidak nyaman ketika kitakhawatir dengan seseorang yang tidak memberikan kabar kepada kita.
Nah, itulah 11 tips mendaki gunung yang perluAnda coba supaya petualangan Anda menjadi lebih aman dan nyaman. Mendaki gunungitu membutuhkan persiapan yang benar-benar matang. Selain itu, Anda juga perlufisik yang kuat dan stamina yang banyak untuk dapat menaklukkan gunungtersebut.
Jangan pernah memaksakan diri atau ikut-ikutannaik gunung apabila fisik Anda dirasa memang kurang mampu. Semoga tips mendakigunung tersebut bisa bermanfaat bagi Anda.