Sudah pernah jalan-jalan ke Jogja? Kalau pernah, bohong kalau Jogja tidak membuat kamu jatuh cinta. Bohong kalau tidak ada hal istimewa tentang Jogja yang telah membuatmu terbius cinta.
Sejauh ini, Jogja tidak pernah gagal membuat orang yang mengunjunginya jatuh cinta. Bahkan Jogja membuat candu bagi wisatawan yang sudah mengunjunginya, membuat mereka ingin kembali ke sana.
Jogja memang pandai memikat hati siapapun yang pernah berjumpa dengannya barang hanya sehari. Sehari akan membuat rangkaian cerita beserta kenangan yang begitu panjang dan selalu membuat orang gagal move on darinya.
Tak hanya terkait sejarah yang menjadikannya istimewa, namun wajah dan auranya yang sangat mempesona. Ada banyak hal istimewa tentang Jogja yang bisa dijumpai di sana. Seperti halnya di bawah ini:
1. Ramah, Sederhana dan Pembawaannya Santai
Ketika kamu menginjakkan kaki atau melihat cuplikan tentang Jogja, apa first impression kamu tentangnya? Ramah? Santai? Yups, memang seperti itulah gambaran umum tentang Jogja.
Setiap kali menjejakkan kaki di kota ini, kamu akan merasa sepeti selalu mendapatkan senyuman. Sapaan yang teduh dan santun seolah-olah kamu terima di setiap sudut dan sisinya.
Selain itu, berada di Jogja, kamu tidak akan merasa tertekan dengan segala aktifitasnya. Di Jogja kamu akan menemukan ketenangan, semua aktifitasnya berjalan santai dan lamban, tak akan ada ketergesa-gesaan.
Di sisi raamah dan terkesan santai, Jogja selalu nampak sederhana namun tetap dengan polesan wajah yang bersahaja. Dari kesederhanaan inilah ia mampu memikat hati setiap orang yang berkunjung ke sana.
2. Gudangnya Seni, Budaya, dan Pendidikan
Culture City dan Kota Pelajar merupakan julukan yang disandang oleh kota ini. Tak heran karena Jogja merupakan kota yang penuh dengan seni, budaya, serta dirimbuni oleh banyak pelajar.
Julukan Culture City bisa kamu buktikan dengan ragam ornamen khas Jawa yang menghiasi bangunan dan gedung-gedung, beserta lampu-lampu jalanan. Semuanya nampak antik dan mempesona.
Tak hanya dari segi fisik, bahkan kebudayaan berupa upacara dan adat di kota ini juga masih sangat kental. Semua kebudayaan yang ia miliki menjadi warisan yang terus dilestarikan secara turun-temurun.
Kebudayaan inilah yang begitu dekat dengan seni. Tak ayal banyak seniman yang terlahir dan berkembang di kota ini. Tak hanya itu, banyak pula pelajar-pelajar yang melahirkan keistimewaan dari kota ini.
Ada sekitar 137 perguruan tinggi yang menampung ribuan pelajar dan mendidik mereka menjadi generasi berkualitas. Dan bahkan ada banyak sebutan yang mengatakan bahwa Jogja adalah rumah bagi para pelajar dan seniman.
3. Kota yang Romantis
Romantisme di Kota Jogja terus bersemi di setiap sudut dan sisinya. Cerita-cerita tentang hujan, senja, dan malam menyajikan suasana yang manis. Bahkan menyimak jalanan yang penuh kendaraan akan menjadi romantisme tersendiri.
Rasa-rasanya memang ada daya yang memikat dari kota ini. Sederet rangkaian senja di puncak-puncak Jogja serta pantai selatan selalu menjadi incaran wisatawan, terutama kaum muda-mudi.
Suasana malam di Malioboro, dengan wajah-wajah berhias suka cita berlalu-lalang di depan mata. Atau romantisme yang terpancar ketika duduk berdiam sekedar menikmati irama keroncong yang biasanya ditampilkan di tempat ini.
Angkringan dan jalanan berpadu menyajikan tempat yang santai dan romantis. Semua peristiwa, segala sudut dan sisi seolah terangkai dan tercipta dari romantisme yang manis. Jogja memang kota yang romantis.
4. Nampak Estetik di Berbagai Sudut
Seperti halnya yang sudah ditampakkan di berbagai media, Jogja memiliki paras yang elok dan menawan. Ia selalu nampak estetik dalam penglihatan mata telanjang maupun dalam setiap potret yang diambil.
Tempat-tempat bersejarah yang menggagah di antara ramainya Kota Jogja menampilkan wajah yang estetik. Kesan antik yang menempel di setiap lampu jalanan dan gedung-gedung menambah estetika kota ini.
Tak hanya bangunan dan jalanan, wajah alam di kota Jogja juga tak kalah estetik. Jajaran pantai, gunung yang bermegah-megah, serta puncak-puncak pegunungan juga menjadi tampilan yang apik dan menawan.
Jogja akan selalu membuatmu takjub dengan pesona yang dimilikinya. Kalau kamu berkunjung ke Jogja, kamu tidak akan pernah kehilangan spot untuk memotret, bahkan jalanannya pun akan menjadi spot epik di kamera.
5. Punya Banyak Destinasi Menarik
Ketika kamu berkunjung ke Jogja, kamu akan menemukan paket komplit dari kota manis ini. Puluhan bahkan ratusan tempat-tempat menarik dapat kamu temui di kota ini, mulai dari tempat wisata, hingga tempat belanja.
Keraton, puluhan candi, serta berbagai situs sejarah lainnya tersebar di berbagai penjuru Jogja. Kamu bisa menyelami sejarah yang terjadi di kota ini sembari menikmati keindahannya.
Tentu tidak hanya situs sejarah, ragam destinasi menarik berupa bentangan alam yang menakjubkan. Hamparan pantai-pantai yang berejer beserta gunung-gunung yang menjulang menjadi favorit wisatawan.
Dikatakan komplit karena di Jogja kamu seolah bisa menemukan segalanya. Tempat belanja juga ada banyak tersebar di seluruh sudut dan sisi kota ini, bahkan hingga daerah pelosok sekalipun.
Tak perlu risau pula soal penginapan di Jogja, kota ini menyediakan penginapan dengan ragam jenis serta tingkatan harga. Mulai dari budget mahasiswa hingga konglomerat, semua ada.
6. Kaya Akan Kuliner
Gudeg dan bakpia adalah dua makanan khas kota ini, seolah ini adalah makanan wajib yang wajib dicicipi saat pergi ke Jogja. Padahal, masih ada banyak jenis makanan lain yang juga wajib dicoba.
Jogja adalah salah satu kota yang menyimpan banyak jenis kuliner, mulai dari yang manis-manis hingga yang pedas, dari kue basah hingga kue kering. Semua jenis makanan bisa kamu jumpai di kota ini.
Yang paling menarik, ada banyak makanan khas nusantara yang jarang atau belum pernah kamu temui sebelumnya. Kamu dapat mengeksplor cita rasa nusantara melalui jajanan kuliner di Jogja.
Jadi, sebelum kamu pergi ke Jogja, cari tahu terlebih dahulu makanan apa yang ingin kamu cicipi di kota ini. Jangan sampai kamu menyesal karena telah melewatkan kesempatan berwisata kuliner ya.
7. Murah Meriah
Jogja adalah sahabat semua kalangan dan berbagai tingkatan sosial. Ada salah satu alasan yang paling tepat mengapa Jogja banyak dicintai dan terbilang bersahabat dengan semua kalangan.
Selain sederhana dan pembawaannya yang santai, Jogja juga terbilang cukup menjadi sahabat yang pengertian. Ia adalah kota yang terbilang serba murah dan cocok bagi kalangan yang berkantong tipis dan pas-pasan.
Tak heran banyak pelajar yang datang dari segala penjuru negeri yang betah tinggal di kota ini. Bahkan selain kalangan pelajar, juga banyak yang merantau ke Jogja hanya untuk menemukan jati dirinya.
Ia selalu memberikan rasa nyaman bagi siapapun yang berada di dalamnya tanpa harus pandang status sosial. Segala kalangan pasti mampu bertahan di kota ini sekalipun kantong pas-pasan.
Segala hal istimewa tentang Jogja selalu memberikan candu bagi yang pernah berjumpa dengannya. Tak ayal banyak orang yang jatuh hati dan terbius cinta oleh kota cantik ini hingga tak ingin beranjak darinya.